4 Fakta Pengisi Suara Doraemon yang Meninggal Dunia

Senin, 13 Juli 2020 | 14:53 WIB
4 Fakta Pengisi Suara Doraemon yang Meninggal Dunia
Pengisi suara Doraemon, Nurhasanah [Instagram/@nurhasanahdora]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nurhasanah, pengisi suara Doraemon meninggal dunia pada Minggu (12/7/2020).

Kabar tersebut pertama diketahui dari anak Nurhasanah. Ia mengumumkannya di Instagram beralamat @nurhasnahdora.

"Innalillahi wa innalillahi rojiun. Telah berpulang ke rahmatullah ibunda kami ibu Nurhasanah hari ini pukul 15.00 WIB. Mohon dimaafkan atas kesalahan semasa hidup mama saya...," tulisnya.

Kepergiannya menyusul rekan serial Doraemon lain, yakni pengisi suara Shizuka, Prabawati Sukarta, yang meninggal pada 15 Juni lalu setelah mengidap penyakit ginjal.

Baca Juga: Kronologis Nurhasanah Pengisi Suara Doraemon Meninggal Dunia

Prabawati Sukarta pengisi suara karakter Shizuka (Instagram/Indonesian Voice Talent)
Prabawati Sukarta pengisi suara karakter Shizuka (Instagram/Indonesian Voice Talent)

Selain Prabawati dan Nurhasanah, dubber lainnya untuk karakter film kartun Doraemon juga sudah lebih dulu pergi ke pangkuan Iahi. Mereka adalah Is Andespa (dubber Giant pertama) dan Hamdani Hasni (dubber Suneo pertama).

Terkait meninggalnya Nurhasanah, Suara.com telah merangkum beberapa fakta pengisi suara Doraemon itu. Simak beriku ini:

1. Meninggal karena stroke

Sebelum meninggal dunia, Bima Sakti yang merupakan pengisi suara karakter Giant di Doraemon, menyebut Nurhasanah mengidap penyakit stroke. Hal itu diketahui oleh Bima Sakti berdasarkan informasi dari keluarga. Bima juga menyebut Nurhasanah mulai terkena stroke sejak 2017 lalu.

"Innalillahi wa innailaihi rojiun, pengisi suara doraemon ibu Nur Hasanah wafat. Info dari keluarga, beliau sakit stroke," tulis Bima Sakti lewat pesan singkat, Minggu (12/7/2020).

Baca Juga: Pengisi Suara Doraemon, Nurhasanah Meninggal Dunia

"Tahun 2017 itu Bu Nurhasanah kena stroke," ujar Bima Sakti melanjutkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI