Suara.com - Pedangdut Via Vallen dituding peristiwa pembakaran mobil mewah miliknya yang terjadi beberapa hari lalu cuma rekayasa.
Lewat Instagram, Kamis (2/7/2020), Via akhirnya memberi tanggapan. Dia bilang tak mungkin dirinya merekayasa. Buktinya, dia tak dapat penggantian asuransi dari peristiwa tersebut.
"Buat yang dari kemarin suudzon bilang ini settingan dan lain-lain, mobil saya udah sebulan habis asuransinya dan belum diperpanjang lagi," tulis Via Vallen.
"Jadi nggak ada yang namanya tinggal diklaim dapat ganti mobil baru," katanya lagi.
Baca Juga: Mobil Dibakar, Keluarga Ungkap Kondisi Terkini Via Vallen
Si pelantun Sayang ini tak habis pikir kenapa masih ada orang yang berpikir seperti itu. Meskipun, dia tak pernah berharap dikasihani atas musibah yang datang padanya.
"Semoga kalian yang suka suudzon bisa berpikir lebih positif terhadap musibah orang lain," ujar dia.
Mobil Via Vallen dibakar seorang lelaki pada Selasa (30/6/2020) jelang subuh. Pelaku yang diketahui bernama Pije telah diamankan polisi.
Belakangan diketahui Pije adalah fans berat Via Vallen. Sampai sekarang polisi masih mendalami motif pelaku membakar mobil Via Vallen.
Baca Juga: Miris, Mobil Via Vallen yang Dibakar Tak Miliki Asuransi