Suara.com - Aktris sekaligus model seksi Sarah Azhari menceritakan kondisinya selama tinggal di Amerika di tengah wabah virus Corona atau (Covid-19). Adik kandung Ayu Azhari menyebut masker merupakan kebutuhan yang wajib dibawa saat keluar rumah.
"Pasca pandemi kalau pergi ke toko tetap harus pakai masker. Kalau mau ke supermarket gak pakai masker gak boleh masuk," kata Sarah Azhari saat dihubungi Suara.com.
Tidak hanya supermarket untuk menyantap hidangan di sebuah cafe Sarah wajib mengikuti protokol keamanan. Dari mulai mengenakan masker hingga cuci tangan dan juga dicek suhu tubuhnya sebelum masuk.
"Mau ke resto, kemarin aku makan di restoran, awalnya masuk pakai masker, mereka punya temperatur mesin dikasih hand sanitizer baru boleh masuk," jelas Sarah Azhari.
Baca Juga: Tumbuh Tentakel, Mutasi Virus Corona Diklaim Kian Mengerikan
Ibu satu anak itu mengatakan masih ada mall yang nekat dibuka untuk umum. Namun ia memastikan beberapa toko yang ada di dalamnya masih belum aktif beroperasi. Hal itu lakukan guna memutus rantai penyebaran virus corona.
"Mall sebagian ada yang buka. Orang pada ke mall kok. Aku sempat ke century city mall belum terlalu banyak pengunjung masih sebagian toko dan restoran masih tutup. Lumayan lah," katanya.
Meski kerap merasa khawatir saat berada di luar rumah, Sarah Azhari percaya jika selalu berpikir positif imun dalam tubuhnya tidak mudah menurun.
"Khawatir sedikit sih. Tapi ya percaya diri aja. Dirumah terus bosan. Kalau gak sakit, parno, dan sehat aja ya gpp. Jadi mengatur mindset aja sih. Kalau parno sih jadi ke daya tahan tubuh kita juga," tutupnya.
Baca Juga: Jangan Salah! Anak Muda Juga Rentan Terinfeksi Virus Corona