Suara.com - Artis Tessa Kaunang kini cukup rajin unggah foto-foto menggoda di Instagram miliknya. Fotonya pun selalu memantik komentar warganet.
Terbaru, mantan istri Sandy Tumiwa itu unggah foto selfie saat berada di dalam mobil. Pose dan pakaian yang dikenakan ibu dua anak itu cukup menggoda mata lelaki.
"Segala sesuatu mungkin baik, tapi Tuhan yang lebih tau segala sesuatunya. Happy Sunday all," tulis Tessa di caption.
Warganet ramai-ramai meninggalkan komentar di unggahan tersebut. Bahkan, Vicky Prasetyo ikut nimbrung.
Baca Juga: Tessa Kaunang Takut dengan Hasil Pemeriksaan Organ Intim, Kenapa?
Mantan suami Angel Lelga itu memuji paras cantik Tessa Kaunang.
"Cantik banget," komentar Vicky diakhiri 3 emoji seyum.
Sontak saja, komentar Vicky ini dikomentari warganet. Dengan canda, mereka menilai Vicky sedang mencoba mendekati Tessa Kaunang.
"@vickyprasetyo777 jangan modus loe Vic punya gw nih Tante @tessakaunang_tuiit wkwk," komentar ivanboomrs.
Baca Juga: Tessa Kaunang Jalani Perawatan Pengencangan Organ Intim
"@vickyprasetyo777 pepet terus ka," komentar siswantoikwan.