Dukung Yayasan Jantung Indonesia, Mikha Tambayong Mau Keluar Rumah

Sabtu, 20 Juni 2020 | 20:20 WIB
Dukung Yayasan Jantung Indonesia, Mikha Tambayong Mau Keluar Rumah
Mikha Tambayong [Suara.com/Dini]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mikha Tambayong akhirnya bisa keluar rumah setelah pemerintah memberlakukan masa new normal. 

Mikha pun berani keluar rumah demi mendukung Yayasan Jantung Indonesia menggelar rapid tes gratis, di dua tempat, di kantor Yayasan Jantung Indonesia, Menteng dan Kawasan Tanah Abang di RW 5 dan 7.

Sebagai duta Yayasan Jantung Indonesia, Mikha Tambayong mengaku senang bisa mendukung acara tersebut, karena pemeriksaannya dilalukan secara gratis untuk masyarakat yang sudah mendaftarkan secara online.

Baca Juga: Mikha Tambayong Bungkam Ditanya soal Hubungannya dengan Deva Mahendra

"Saya di sini untuk mendukung campaign Yayasan Jantung Indonesia yang menurut saya adalah satu hal yang tidak banyak dilakukan karena seperti yang tadi. Saya juga baru ngobrol untuk swab test ini tidak mudah selain karena biaya hasilnya juga," jelas Mikha Tambayong, saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (20/6/2020).

Artis 25 tahun ini mengaku mendukung dengan adanya aturan pemerintah mengenai pencegahan Covid-19.

"Dan saya juga sangat mendukung aturan-aturan pemerintah dalam masalah preventif atau mencegah Covid-19 agar tidak semakin menyebar," tuturnya.

Mikha Tambayong  disela-sela acara gala primer film 'LDR' di XXI Epicetrum, Kuningan Jakarta Selatan, Senin (11/5).
Mikha Tambayong d
[Suara.com]

"Karena seperti yang kita tahu sekarang sudah ada the new normal yang mungkin ada orang yang sudah mengaplikasikan. Tapi seperti yang kita tahu juga, setiap hari kita melihat data-data (angkanya) belum turun," sambungnya.

Mikha Tambayong berharap kepada orang-orang yang masih tetap beraktivitas di luar rumah tetap mengikuti protokol kesehatan.

Baca Juga: Di Acara Jantung, Mikha Tambayong Diberondong Pertanyaan soal Deva Mahenra

"Jadi saya juga di sini mau mengajak teman-teman untuk mengikuti protokol yang sudah ada. Tetap jangan lupa untuk jaga diri kita sendiri untuk menggunakan masker dan social distancing. Karena sekarang sudah mulai new normal, tapi virusnya masih banyak di sekitaran," terang Mikha Tambayong. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI