"Mengingatkan juga agar mereka mengikut protokol new normal, serta menyarankan tidak ada live music. Setelah itu kami membagikan masker kolaborasi kepada beberapa orang," tulis Holywings yang diunggah dr.Tirta di Twitter.
![Unggahan Dokter Tirta bersama Indira Kalistha dan suaminya, Aa Utap [Instagram/@dr.tirta]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/05/20/80080-unggahan-dokter-tirta-instagramatdrtirta.jpg)
Hanya saja penjelasan Tirta tak meredam komentar sinis warganet. Bahkan beberapa diantaranya menyamakan kasusnya dengan YouTuber Aa Utap dan Indira yang ke Mcdonald saat physical distancing.
"Kemarin Indira dkk dihujat ke MCD dan disuruh buat klarifikasi. Eh giliran dia aja dengan santai bilang 'tidak semua hal perlu saya klarifikasi' ketawa nggak sih ? wkwkwk," tulis akun @yuniaaa06.
Ada pula yang mengunggah kembali kicauan dokter Tirta soal kicauannya tentang aturan menjaga jarak sosial satu dengan lainnya.
"Nitip, Kalian jangaan cuek! Italia sudah 1000 meninggal per hari. Jenazah dimana-mana. Tenaga medis sudah kalah di sana. Even dibantu China, mereka ga bisa menang. Kenapa? Karena warganya ngeyel ketika disuruh social distancing," tulis dokter Tirta kala itu.