Suara.com - Raffi Ahmad membeberkan momen pertemuannya dengan Dorce Gamalama. Belum lama ini, Dorce Gamalama memang menyambangi kediaman Raffi Ahmad untuk mengutarakan keinginannya menjadi sopir karena wangsit.
"Bunda ke rumah, terus bunda ngomong dari hati ke hati, yasudah akhirnya aku memahami mungkin ada wangsit ya niatnya kan juga bukan orang jahat," kata Raffi Ahmad saat ditemui di kawasan Kapten P, Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (10/6/2020).
Raffi Ahmad kemudian menjelaskan malam itu juga Dorce menjadi sopirnya. Namun, suami Nagita Slavina ini menegaskan bahwa Dorce Gamala bukan kerja padanya.
Baca Juga: Raffi Ahmad Bebaskan Dorce Gamalama Bekerja Sesuka Hati
Sebab, ketika Raffi Ahmad menawarkan gaji berupa uang tunai langsung ditolak oleh Dorce Gamalama.
"Yaudah malam itu langsung nyopir, yang penting wangsitnya bunda terealisasi tapi juga bukan kerja ya, bahasanya memang katanya mau jadi sopir Raffi. Pas dikasih uang bunda nggak mau terima soalnya," ujar Raffi Ahmad.
"Bunda hanya dimimpiin wangsit, datengin aku ke rumah, kasih kiswah seperti itu," jelasnya melanjutkan.