Suara.com - Jika waktu dapat diulang kembali, Luna Maya ingin menyelesaikan pendidikannya. Ya, dia menyesal karena tak mendapat gelar sarjana.
Pemeran film Suzzanna ini ingin lebih banyak belajar agar tidak merasa bodoh. Hal itu diungkapkan Luna Maya di channel YouTubenya, Senin (25/5/2020).
"Penyesaan terbesar, gue nggak sekolah. Kalau misalnya bisa balikin waktu kayaknya sekolah. Maksudnya belajar lebih banyak lagi biar nggak bodoh," kata Luna Maya.
Perempuan berdarah Indonesia - Austria ini merasa kurang pintar karena tidak menyelesaikan pendidikan. Akibatnya, dia mengaku sering dibodohi laki-laki.
Baca Juga: Luna Maya Mau Menikah Asalkan dengan Cowok Ini
"Maksudnya kalau gue lebih pintar kan gue nggak dibodoh-bodohin laki," ujarnya terkekeh.
Mendengar itu, Raffi Ahmad tak kuasa menahan tawa. Menurutnya, alasan Luna Maya tak masuk akal, lantaran pendidikan tidak ada hubungannya dengan dibodohi laki-laki.
"Itu bukan masalah sekolah. Memang bl**n. Jadi selama ini dibodoh-bodohin laki?," tanya Raffi Ahmad.
"Iya hahaha kasian ya," jawab Luna Maya tertawa.
"Yang lagi dekat dengan Luna Maya, jangan membodoh-bodohi publik dan Luna Maya," timpal Raffi Ahmad.
Baca Juga: Berkat Nasihat Edric Tjandra, Luna Maya Bisa Maafkan Ariel NOAH
Seperti diketahui, Luna Maya sempat menjadi mahasiswa di Fakultas Hukum, Universitas Langlangbuana (UNLA) Bandung. Ia dikenal sebagai mahasiswi yang cerdas. Sayangnya Luna Maya tidak menyelesaikan pendidikannya karena memilih berkarier di dunia entertainment.