Usai Kasus Narkoba, Ririn Ekawati Kehilangan Pekerjaan

Kamis, 21 Mei 2020 | 13:59 WIB
Usai Kasus Narkoba, Ririn Ekawati Kehilangan Pekerjaan
Ririn Ekawati [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah sempat bungkam saat terseret kasus narkoba, Ririn Ekawati mengungkap perasaannya. Bak jatuh tertimpa tangga, seperti itu yang dirasakan perempuan kelahiran 11 November 1982 ini.

Ririn Ekawati harus menelan kenyataan pahit, beberapa pekerjaan diputus kontrak karena tersandung kasus narkoba. Belum lagi imejnya menjadi jelek di mata publik.

Ririn Ekawati [Suara.com/Ismail]
Ririn Ekawati [Suara.com/Ismail]

"Pekerjaan di putus, ada pekerjaan di putus kontrak karena itu. Belum lagi orang-orang ngelihatnya kayak gimana," kata Ririn Ekawati di channel YouTube Melaney Ricardo, dikutip Kamis (21/5/2020).

Pemeran sinetron "Muslimah" ini tidak tahu bagaimana cara mengembalikan imej baiknya. Dia mengaku bingung dan merasa tidak perlu menjelaskan ke publik apa yang sebenarnya terjadi.

Baca Juga: Tersandung Kasus Narkoba, Ririn Ekawati : Saya di Tempat yang Salah

"Cuma aku bilang, aku enggak bisa jelaskan ke semua  orang, aku enggak tahu dan aku enggak perlu itu semuanya," ungkapnya.

Saat tersandung kasus narkoba, Ririn Ekawati hanya memikirkan anak-anaknya. Dia tak ingin melukai perasaan anak-anaknya.

"Yang paling penting adalah anak-anakku dan mamanya enggak seperti itu, sudah. Mau yang lain ngomong apa, aku nggak peduli. Aku enggak pernah minta makan," ucap Ririn Ekawati.

Seperti diketahui, Ririn Ekawati diamankan polisi pada 7 Maret 2020 di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan. Dalam penangkapan itu, polisi menemukan barang bukti pil happy five. Ririn dipulangkan polisi karena tes urine dinyatakan negatif.

Baca Juga: Hasil Assessment Ririn Ekawati, Polisi: Negatif Narkoba

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI