Buat Kegaduhan Lelang Keperawanan, Sarah Salsabila Minta Maaf

Sumarni Suara.Com
Kamis, 21 Mei 2020 | 07:56 WIB
Buat Kegaduhan Lelang Keperawanan, Sarah Salsabila Minta Maaf
Selebgram Sarah Salsabila. (Youtube Sarah Keihl)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selebgram Sarah Salsabila atau Sarah Keihl akhirnya meminta maaf usai membuat kegaduhan. Dia sempat mengatakan kalau ingin melelang keperawanannya dengan harga Rp 2 miliar.

"Sekali lagi saya mohon maaf yang sebesar-besarnya," katanya di Instagram pada Kamis (21/5/2020).

Sarah Salsabila mengaku siap menerima konsekuensinya. Dia juga tidak masalah apabila mendapat komentar negatif dari para netizen.

"Saya menerima konsekuensi sanksi sosial yang kalian berikan, tetapi saya juga manusia. Saya kaget menerima hate speech yang dilontarkan ke saya," sambungnya lagi.

Baca Juga: 5 Fakta Sarah Salsabila, Selebgram Lelang Keperawanan Rp 2 M untuk Donasi

Klarifikasi Sarah Salsabila soal lelang keperawanan. (Instagram/@sarahkeihl)
Klarifikasi Sarah Salsabila soal lelang keperawanan. (Instagram/@sarahkeihl)

Karena itu, dia berharap ucapannya soal lelang keperawanan bisa segera dimaafkan. Sarah Salsabila benar-benar sangat khilaf.

"Semoga di bulan suci Ramadan ini saya mendapatkan maaf dari teman-teman semua, saya khilaf dan tidak tau akan seperti ini, ini menjadi efek jera untuk saya," ucap Sarah Salsabila.

Sebelumnya Sarah Salsabila mengunggah video soal rencana melelang keperawannnya biar bisa membantu menanggulangi virus corona atau COVID-19.

"Keputusan yang cukup berat dalam hidupku, mungkin sebagian dari kalian teman temanku memahami ini. Tapi aku sudah memutuskan dengan bulat untuk mengalang dana, semoga kalian bisa ambil positifnya. Start 2000.000.000. Start bid 21.00 (20 Mei 2020)," bunyi caption yang ditulis Sarah Salsabila di Instagram.

Sarah Salsabila mengakui, uang hasil lelang tersebut seratus persen akan disumbangkan untuk kepada para pejuang virus corona.

Baca Juga: Lelang Keperawanan Rp 2 Miliar, Sarah Salsabila Ngaku Khilaf

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI