4 Idol K-Pop Ini Nongkrong di Itaewon saat Corona, Agensi Minta Maaf!

Senin, 18 Mei 2020 | 15:10 WIB
4 Idol K-Pop Ini Nongkrong di Itaewon saat Corona, Agensi Minta Maaf!
Jungkook BTS (bts.ibighit.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari sederet idol K-Pop ternama. Dilansir Soompi pada 18 Mei, Dispatch memberitakan bahwa Jungkook BTS, Mingyu SEVENTEEN, Jaehyun NCT, dan Cha Eun Woo ASTRO nongkrong bareng di lingkungan Itaewon saat virus corona mewabah. 

Menurut Dispatch, keempat idola itu nongkrong di lingkungan Itaewon dari malam 25 April hingga subuh pada 26 April.

Diketahui, Korea Selatan baru-baru ini mengalami lonjakan kasus positif COVID-19 setelah seorang pasien yang terinfeksi mengunjungi klub-klub di lingkungan Itaewon di Seoul.

Pasien yang dikonfirmasi tersebut mengunjungi klub di daerah itu pada 2 Mei dan dites positif pada 6 Mei. Setelah kasus yang dikonfirmasi ini, Markas Pusat Penanggulangan Bencana dan Keselamatan (CDSCHQ) meminta siapa pun yang mengunjungi fasilitas hiburan (kategori yang mencakup klub, bar, dan lainnya) di Itaewon antara 24 April dan 6 Mei harap mengkarantina diri sendiri di rumah.

Baca Juga: Sissy Priscillia Ingin Vanesha Prescilla Punya Pacar Kayak Jungkook BTS

Jungkook BTS, Mingyu SEVENTEEN, Cha Eun Woo ASTRO dan Jaehyun NCT (Soompi)
Jungkook BTS, Mingyu SEVENTEEN, Cha Eun Woo ASTRO dan Jaehyun NCT (Soompi)

Kabar tentang Idol K-Pop yang terlihat di Itaewon sudah viral beberapa hari belakangan, tetapi nama-nama Idol tidak terungkap karena agensi melindungi privasi artis mereka.

Namun, usai dibongkar Dispatch hari ini, agensi masing-masing idola merilis pernyataan resmi yang mengonfirmasi kalau mereka memang benar nongkrong, tetapi kabar baiknya mereka semua negatif Covid-19.

Ini dia sebagian pernyataan resmi agensi.

1. Jungkook BTS

Jungkook BTS (Koreaboo)
Jungkook BTS (Koreaboo)

"Memang benar bahwa Jungkook pergi ke lingkungan Itaewon. Namun, pada saat itu, dia tidak pergi ke tempat yang menjadi masalah karena kasus yang dikonfirmasi pada awal Mei, dan Jungkook berada di Itaewon seminggu sebelum kasus yang dikonfirmasi pertama.

Baca Juga: Bikin Penggemar Gemas, Begini Caranya Meniru Tato Jungkook BTS

Selain itu, untuk mematuhi pedoman pemerintah, Jungkook mengambil langkah-langkah seperti menjalani tes COVID-19, jadi kami menganggap tidak pantas untuk membeberkan kehidupan pribadi artis kami kepada publik," kata Big Hit Entertainment.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI