Suara.com - Dokter Tirta menantang suami Indira Kalistha, Gustaf Sailendra alias Aa Utap untuk bertemu dengan dirinya guna membahas soal virus corona atau COVID-19. Hal itu disampaikan olehnya di kolom komentar unggahan Gustaf Sailendra di Instagram.
"Gue males DM-DM, jadi langsung aje. Gue tunggu lo di basecamp relawan. The Media Hotel di Sahari ketemu gue di lantai 6 jam 4 sore. Discuss sama gue langsung," kata Dokter Tirta.
"Jam 6 sorenya kita buka puasa bareng relawan. Lo doang nggak usah bawa tim. Bini lo dah minta maaf. Gue mau denger klarifikasi dari diri lo sendiri," sambungnya lagi.
Baca Juga: 7 Kontroversi Indira Kalistha dan Suaminya, Aa Utap yang Bikin Geger
Selanjutnya, Dokter Tirta kembali membuat pernyataan serupa lewat feed Instagram pribadinya pada Minggu (17/5/2020). Dia membeberkan poin-poin kesalahan Gustaf Sailendra perihal virus corona.
"Udah ah @gustafode nh ya point-pointnya. Lo buat konten dua kali merugikan edukasi yang dirancang pemerintah. Satu. Secara jelas lo melanggar psbb, dan buat content," terang Dokter Tirta.
"Kedua lo nggiring opini, buat ngga menjalankan phbs di medsos, ketika ditegur, lo mrasa bener, dan nantang yang negur, sebagian yang negur tuh dokter dan relawan fyi," imbuhnya.
Tak cuma itu, Dokter Tirta merasa permintaan maaf Gustaf Sailendra tidak tulus.
"Ketiga lo minta maaf di content orang, minta maaf, tapi ngeles. Bilang introvert, minta maaf ya mnta maaf aja. Semua berakhir kalau lo nggak nantang nggak ngeles sana sini. Keempat, l ngaku pake masker dan patuh tiap hari, padahal lo ke sarinah buat content, lalu content lo sebelumnya bohong? Itu penyebaran informasi salah," ucap Dokter Tirta.
Baca Juga: Indira Kalistha Benarkan dalam Keadaan Sadar Saat Remehkan Virus Corona
"Kelima, lo di Twitter nantang "Berapa banyak orang yang lo kasi makan? Seolah-olah lo boleh berbuat seenaknya, dan share di medsos-medsos. Keenam, temen-temen lo bilang JANGAN BULLY, iya lo doang yang boleh buat salah, dan yang laen nggak boleh kritisi," tambahnya.