Suara.com - Aktor senior Henky Solaiman meninggal dunia pada Jumat (15/5/2020) setelah berjuang melawan kanker usus. Jenazah Hengky nantinya tak akan dikubur.
"Rencana (jenazah Henky Solaiman) dikremasi," kata Norman Solaiman, keponakan Henky, saat ditemui di rumah duka, kawasan Kedoya, Jakarta Barat, Jumat (16/5/2020).
Menurut Norman, hal itu atas permintaan Henky saat masih hidup. Tapi kapan prosesi dilakukan, dia belum bisa memastikan.
Sampai saat ini jenazah masih disemayamkan di Rumah Duka Husada di kawasan Mangga Besar, Jakarta Pusat. Rencananya sore ini akan diadakan penutupan peti.
Baca Juga: Meninggal, Kesehatan Henky Solaiman Tak Ada Kemajuan Usai Operasi
Kesehatan Henky Solaiman mulai menurun pada awal tahun ini. Januari lalu, dia pun memutuskan pamit dari panggung hiburan.
Maret, Henky Solaiman jalani operasi kanke usus. Mengingat kondisinya tak juga membaik, dia minta dirawat di rumah saja hingga akhirnya menghembuskan napas terakhir pada Jumat (15/5/2020).