Suara.com - Sutradara Hanung Bramantyo sangat kehilangan sosok Didi Kempot. Istri Zaskia Adya Mecca ini mengakui kalau legenda campursari itu sangat berpengaruh dalam kariernya.
Di Instagram, Hanung Bramantyo mengunggah video salah satu lagu hits Didi Kempot, "Cidro".
"Terus terang, saya kehilangan sosoknya. Bukan karena saya kenal.
Atau bukan sebab lagu beliau ada di film Mekah I’m Coming, produksi saya. Bukan!," tulis Hanung Bramantyo di Instagramnya, Rabu (6/5/2020).
Baca Juga: Viral Kisah Didi Kempot 'Ditodong' Ibu-ibu Minta Dituliskan Lirik Lagunya
Menurut Hanung Bramantyo, Didi Kempot sangat berjasa dalam kariernya di industri film Tanah Air. Didi telah memberikan pengaruh positif kepada sutradara 44 tahun ini.
"Tapi karena beliau adalah sosok yang bikin saya pede (percaya diri) sebagai wong Jowo. Sebagai anak daerah, medok, udik, receh, nggak intelek, nggak adiluhung, tapi bisa memiliki panggung sejajar dengan musisi-musisi keren di Indonesia. Tidak minderan, tapi tak juga congkak," kata Hanung Bramantyo memuji.
Selain itu, Hanung Bramantyo kagum dengan sifat Didi Kempot yang rendah hati dan tidak sombong kepada siapa pun. Apa lagi karya-karya Didi mampu membuat lagu yang liriknya sangat menyayat.
"Tak cuma pribadimu yang rendah hati. Andhap ashor. Tapi Syair-syair dan nadamu juga tidak ndakik-ndakik layaknya pujangga kelas budayawan."
"Meski terkesan receh dan murah, kata-katamu bikin remuk hati mas. Hati senang hal yang sederhana. Bukan pemuja kabudayan hakiki. Kopet!! Oh mas Didi," tutur Didi Kempot.
Baca Juga: Didi Kempot Seniman Kemanusiaan "Godfather of Charity"
Seperti diketahui, Didi Kempot meninggal dunia di usia 53 di Rumah Sakit Kasih Ibu, Surakarta Selasa (5/5/2020) sekitar pukul 07.25 WIB. Penyanyi dengan julukan Godfather of Broken Heart ini dikebumikan di TPU Jatisari, Ngawi, Jawa Timur berdekatan almarhum kakaknya, Mamiek Prakoso.