Suara.com - Sukses sebagai artis peran setelah membintangi puluhan FTV dan beberapa film box office, Yoriko Angeline berencana kembali menekuni dunia tarik suara. Untuk diketahui, Yoriko Angeline memang mengawali kariernya di dunia entertainment dengan menjadi personel girlband Teenebelle.
"Aku juga mau terjun lagi ke dunia nyanyi, Sekarang aku pelan-pelan balik lagi ke nyanyi. Untuk sekarang ini emang banyak di film dulu," kata Yoriko Angeline dalam siaran Instagram live, Rabu (29/4/2020).
"Emang passion aku tuh nyanyi. Cuman harus akting dulu karena emang alhamdulillah karir aku di sana," sambungnya lagi.
Baca Juga: Meski UN Ditiadakan,Yoriko Angeline Diterima Beasiswa di Amerika
Sebelum mulai kembali melaksanakan rencananya itu, pemain film Dilan 1990 ini mengaku akan menyelesaikan kontrak aktingnya lebih dulu. Sayangnya, semua syuting filmnya terpaksa ditunda karena adanya pandemi virus corona atau COVID-19.
"Rencana dekat aku ada film yang lagi proses syuting judulnya 'Di Bawah Umur' tinggal sedikit lagi selesai tapi harus mundur," ujarnya.
Yoriko Angelina pun membeberkan dalam waktu dekat ini seharusnya akan ada beberapa filmnya yang dirilis. Namun, perilisan itu terkendala pandemi virus corona.
"Untuk ke depannya aku ada beberapa film tapi belum tayang juga," katanya.
Baca Juga: Ujian Nasional 2020 Dihapus, Yoriko Angeline Senang