Suara.com - Nama Sarah Shahab tiba-tiba saja menjadi viral di kalangan warganet gara-gara unggahan kakaknya, Zee Zee Shahab.
Dalam unggahannya, Zee Zee Shahab memperlihatkan Sarah mengenakan APD (Alat Pelindung Diri) guna merawat pasien virus corona atau COVID-19.
"Tetap dalam kondisi aman ya La dan semua dokter juga petugas medis. Kita semua bantu doa dan bantu di rumah aja," tulis istri dari presenter Prabu Revolusi ini di Instagram.
Namun siapa sebenarnya sosok Sarah Shahab? Berikut tim Suara.com merangkum 5 fakta yang dihimpun dari berbagai sumber.
Baca Juga: Corona Bikin Acha Septriasa Batal Syuting Film Internasional Pertamanya
1. Adik kandung Zee Zee Shahab
Perempuan bernama lengkap Sarah Syahirah Shahab ini ternyata adik pertama dari pesinetron Zee Zee Shahab. Ia merupakan anak kedua dari pasangan Mustafa Kamil Shahab dan Eva Khadijah Alhasni.
Meski jarang aktif di media sosial, Sarah memajang foto kebersamaan dengan keluarga di Instagram. Termasuk juga keberadaan Zee Zee Shahab dan sang suami, Prabu Revolusi.
"Eid Mubarak," tulis Sarah di Instagram pada Juni 2018.
2. Pesinetron di tahun 2000 an
Baca Juga: Warga Muara Enim Kelaparan, Hotman Paris 'Colek' Pejabat Daerah Setempat
Sama seperti sang kakak, Sarah Shahab juga sempat menekuni dunia akting. Ia tercatat memulai karier di seni peran dengan membintangi Mawar Sejati Berduri (1996).
Sarah Shahab laris manis sebagai pesinetron di tahun 2000-an. Setidaknya ada 10 sinetron yang dimainkannya pada tahun 2001 hingga 2008. Sebut saja Luv, Putri Tidur, Maha Pengasih, Tersanjung hingga Kemompong.
3. Model iklan
Selain sinetron, Sarah Shahab juga membintangi enam iklan. Mulai dari iklan makanan, sabun cuci hingga bidang mainan anak-anak.
4. Berprofesi dokter
Pada 2009, Sarah memutuskan berhenti jadi artis dan fokus ke pendidikan.
Sarah Shahab lulus di fakultas kedokteran pada 2014. Ia pun menjalani kepaniteraan klinik sebagai Dokter muda (Koass) di RS Moh. Ridwan Meuraksa, Jakarta.
5. Bobi bernyanyi
Selain akting, Sarah Shahab juga ternyata piawai bernyanyi. Ia pernah mengunggah foto saat sedang beraksi di panggung.
"Last 2017 with jiung band," tulis Sarah di Instagram, Januari 2018.
Sarah Shahab juga pernah menjadi Juara Umum menyanyi di ajak Indonesia Jaya yang digelar di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur pada 1998.