Suara.com - Kebanyakan artis cilik ternyata ketika dewasa punya pilihan hidupnya masing-masing, termasuk keluar dari dunia hiburan.
Ogah berkarier di dunia hiburan, beberapa di antara mereka ternyata memilih untuk jadi dokter.
Dari penyanyi hingga aktris cilik, siapa aja sih yang akhirnya memilih jadi dokter?
Simak 4 sosok mantan artis cilik yang jadi dokter rangkuman di bawah ini yuk :
1. Alfandy Trio Kwek Kwek

Tak ikut terjun di dunia hiburan bareng Dea Ananda dan Leony, Alfandy menempuh pendidikan dokter. Hebatnya lagi, ia kuliah pendidikan dokter di Amerika Serikat loh.
2. Maissy

Maissy pun tak melanjutkan karier di dunia hiburan. Dirinya memilih untuk menempuh pendidikan dokter. Maissy juga satu almamater dengan Mega Utami loh, menempuh pendidikan di Universitas Indonesia.
3. Rimarsha Nugrafitra
Baca Juga: Hadiri Oscar 2020, Artis Cilik Bawa Sandwich Sendiri dari Rumah

Namanya mungkin asing di telinga, namun kalau lihat sosoknya ingat kan pernah main di Bulan dan Bintang? Rimarsha saat ini sudah jadi dokter gigi dan merupakan kelulusan Universitas Prof DR Moestopo Jakarta.
4. Mega Utami

Mega Utami merupakan salah satu artis cilik yang membekas di ingatan anak 90an. Sosoknya lekat dengan Joshua karena main satu film. Kini, ia menekuni bidang dokter dan sempat kuliah di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.