Bikin Heboh Fans, BTS Gelar Konser Streaming di YouTube

Sumarni Suara.Com
Minggu, 12 April 2020 | 17:05 WIB
Bikin Heboh Fans, BTS Gelar Konser Streaming di YouTube
Artis Korea, BTS. (Koreaboo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Boyband asal Korea Selatan, BTS akan menayangkan konsernya secara langsung di YouTube. Acara itu dipersembahkan guna menghibur para penggemarnya, ARMY yang menjalani physical distancing di rumah akibat pandemi virus corona atau COVID-19.

Konser streaming ini akan menampilkan video gabungan aksi panggung BTS di setiap konser yang digelar diberbagai belahan dunia.

BTS dalam Grammy Awards 2020. (Youtube/Billboard)
Boyband asal Korea Selatan, BTS dalam Grammy Awards 2020. (Youtube/Billboard)

Sebut saja ada BTS LIVE 2015 [Most Beautiful Moment In Life On Stage], BTS LIVE 2016 [Most Beautiful Moment In Life On Stage: Epilogue].

Lalu ada juga BTS 2014 LIVE TRILOGY: EPISODE II The Red Bullet (2014 Memories), BTS WORLD TOUR 'LOVE YOURSELF' SEOUL, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Sissy Priscillia Ingin Vanesha Prescilla Punya Pacar Kayak Jungkook BTS

Ajang bertajuk Bang Bang Con ini akan berlangsung selama dua hari berturut tepatnya pada 18 April sampai 19 April mendatang. Videonya akan disiarkan di akun YouTube BANGTANTV.

BTS (twitter.com/bts_bighit)
Boyband asal Korea Selatan, BTS (twitter.com/bts_bighit)

Tentu saja kabar ini membuat para ARMY berbahagia. Pasalnya meskipun tidak melakukan tur konser lagi akibat pandemi virus corona, BTS tetap menyiapkan acara spesial lewat Bang Bang Con.

Seperti diketahui, BTS menjadi satu-satunya boyband dari Korea Selatan yang namanya mendunia. Mayoritas lagu yang dibawakan BTS selalu melijit di pasaran.

Aksi panggung Jimin cs ini begitu dinanti. Bahkan hampir seluruh konser BTS di beberapa negara tiketnya terjual habis.

Baca Juga: Lee Jeong Hoon Batal Jadi MC Konser BTS Karena Corona Covid-19

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI