Sinopsis Film Flu yang Dinilai Mirip dengan Virus Corona

Sumarni Suara.Com
Kamis, 02 April 2020 | 14:35 WIB
Sinopsis Film Flu yang Dinilai Mirip dengan Virus Corona
Adegan dalam film The Flu [imdb]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Film Flu kembali viral usai penyebaran pandemi virus corona atau covid-19 semakin masif di seluruh dunia. Film garapan Korea Selatan itu sebetulnya sudah dirilis sejak 2013.

Disutradarai oleh Kim Sung Su, film Flu menceritakan soal strain virus H5N1 pertama di Korea Selatan, tepatnya di Kota Budang. Gara-gara itu, satu kota di sana sampai dikarantina.

Semua berawal ketika dua bersaudara Ju Byung Woo dan Ju Byung Ki menyeludupkan imigran gelap ke Korea Selatan. Mereka ditempatkan di peti kemas.

Adegan dalam film The Flu [imdb]
Adegan dalam film The Flu [imdb]

Sayangnya ketika dibuka saat malam, semua imigran yang berada di peti kemas itu meninggal dunia dalam kondisi yang mengenaskan. Hanya satu yang selamat yakni seorang pemuda bernama Monssai.

Baca Juga: Aziz Gagap Mundur dari OVJ, Luna Maya Dikira Artis Prostitusi

Pagi harinya ketika dalam perjalanan bersama Ju Byung Woo dan Ju Byung Ki, Monssai berhasil melarikan diri. Mereka mencoba mengejarnya tapi kondisi Ju Byung Woo mendadak memburuk menunjukkan gejala batuk-batuk dan demam tinggi.

Dia pun dilarikan ke rumah sakit. Kim In Hae yang seorang dokter menanganinya terkejut saat keadaan Ju Byung Woo berbeda dari sakit flu biasa. Lelaki itu batuk darah, kejang-kejang hingga berujung meninggal dunia dalam waktu sekejab.

Adegan dalam film The Flu [imdb]
Adegan dalam film The Flu [imdb]

Namun dari ponsel Ju Byung Woo ditemukan kalau lelaki itu terinfeksi virus flu baru dari peti kemas. Dalam video yang ada di ponselnya memperlihatkan satu orang lelaki selamat yakni Monssai.

Tak lama dari itu, banyak orang yang mengalami kejadian seperti Ju Byung Woo. Kondisi rumah sakit menjadi heboh. Tim medis juga mulai terinfeksi.

Rupanya sepanjang perjalanan, Ju Byung Woo menyebarkan virus tersebut. Virus itu menginfeksi melalui percikan dahaknya sepanjang perjalanannya usai dari peti kemas tersebut.

Baca Juga: Sinopsis Film Percy Jackson & the Olympians: The Lightning Thief

Kondisi kota Budang langsung mencekam. Korban yang terinfeksi dan meninggal dunia juga semakin banyak. Virus menyebar begitu cepat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI