Senk Lotta Diminta Pulang ke Uzbekistan Karena Virus Corona

SumarniHerwanto Suara.Com
Kamis, 12 Maret 2020 | 19:40 WIB
Senk Lotta Diminta Pulang ke Uzbekistan Karena Virus Corona
Senk Lotta [Suara.com/Herwanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktris Senk Lotta mengaku diminta pulang ke Uzbekistan. Hal itu terjadi gara-gara penyebaran virus corona alias covid-19 di Indonesia. Setidaknya sudah ada 34 orang positif terinfeksi virus tersebut.

"Mamah aku sih suruh pulang sih," kata Senk Lotta saat ditemui di kawasan BSD Serpong, Tangerang Selatan, Kamis (12/3/2020).

Meski begitu, mantan istri Fauzi Baadila itu memastikan kepada pihak keluarganya bahwa keadaannya di Indonesia dalam keadaan baik-baik saja. Pasalnya, Senk Lotta jarang berada di tempat keramaian.

Baca Juga: Suaminya Jadi Perbincangan Netizen, Melaney Ricardo Bangga

Senk Lotta [Suara.com/Herwanto]
Senk Lotta [Suara.com/Herwanto]

"Dia tau aku jarang pergi ke tempat dugem atau ke restoran-restoran. Saya masak di rumah Paling syuting kerja pulang masak di rumah seperti itu jarang pergi juga," ucap Senk Lotta.

"Jadi, aku percaya insya Allah ya, aku nggak kena corona," sambungnya lagi.

Yang pasti, wanita berusia 30 tahun itu selalu mencoba mengabarkan kepada ibunya mengenai kegiatan sehari-hari. Dia ingin ibunya tidak khawatir lagi.

"Mama aku kan tau schedule aku seperti apa setiap hari. Jadi kayaknya aman aman aja sih. Dia tau aku nggak pergi ke tempat yang banyak orang atau ke tempat clubbing," tutupnya.

Baca Juga: Melaney Ricardo Khawatir Suaminya Pergi ke Australia di Tengah Virus Corona

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI