Penyanyi yang Bikin Heboh America's Got Talent 2020 Ini Orang Batak?

Ferry Noviandi Suara.Com
Selasa, 10 Maret 2020 | 06:15 WIB
Penyanyi yang Bikin Heboh America's Got Talent 2020 Ini Orang Batak?
Marcelito Pomoy [YouTube America's Got Talent]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah video di YouTube baru-baru ini mengejutkan warganet di Indonesia. Video tersebut memiliki judul menarik dan bikin penasaran banyak orang: "Barcelona Pohan Simanjuntak Orang Indonesia Membuat Kejutan di Amerika" yang diunggah pada 5 Februari 2020.

Video serupa diunggah dua akun. Yang pertama oleh Eliyeser Eldy Tumigolung. Sementara akun lainnya, Lexi Pah memberi judul sedikit berbeda: "Punya 2 Jenis Suara, Pria Remaja Batak Barcelon Pohan (Simanjuntak)" yang diunggah pada 12 Februari 2020.

Marcelito Pomoy (kanan) di ajang America's Got Talent. [YouTube America's Got Talent].
Marcelito Pomoy (kanan) di ajang America's Got Talent. [YouTube America's Got Talent].

Dua video tersebut ingin menyampaikan bahwa ada seorang lelaki asal Batak bernama Barcelona Pohan Simanjuntak, mengikuti ajang America's Got Talent 2020 dengan kemampuan dua suara. Barcelona Pohan pun mengguncang penonton dan juri di acara tersebut.

Tapi, apa benar video tersebut menampilan sosok Barcelona Pohan Simanjuntak, lelaki asal Batak dengan kemampuan dua suara perempuan dan laki-laki sekaligus? Tapi rupanya, video tersebut hanya hoax alias bohong.

Baca Juga: Perasaan Ruben Onsu Campur Aduk Lagu Betrand Peto Trending di YouTube

Aslinya, video tersebut adalah seorang peserta America's Got Talent 2020 bernama Marcelito Pomoy dari Filipina. Marcelito merupakan jawara ajang Philippines' Got Talent 2011. Video itu sendiri diunggah di channel resmi America's Got Talent pada 13 Januari 2020.

Jika mau sedikit teliti, dari video yang diunggah akun Eliyeser Eldy Tumigolung dan Lexi Pah, penonton bisa melihat di detik 30 terdapat watermark: Marcelito Pomoy, Philipines' Got Talent 2011 Winner.

Juri America's Got Talent [YouTube]
Juri America's Got Talent [YouTube]

Dua akun tersebut pun kemudian mendapat banyak hujatan dari warganet. Selain menipu, dua akun tersebut juga dianggap bikin malu.

"Buat konten nggak perlu sampai segininya. Bikin malu judulnya," kata akun Daeng Ikki.

"Ini nih contoh pengangguran yang belum dapat gaji dari Jokowi," ujar akun Jaka Tri Hadiyatna.

Baca Juga: Resha Finoza Baper Tapi Happy di Lagu Tak Sanggup Lagi

"Yang buat judul ini goblok banget hoax. Woii ini Marcelito Pomoy, bukan Barcelona Pohan. Dia ini dari negara Philippines," timpal akun Ojak Mangatur sewot.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI