Adipati Dolken dan Mawar de Jongh Terganggu Banjir di Jakarta

Ferry Noviandi Suara.Com
Rabu, 26 Februari 2020 | 06:35 WIB
Adipati Dolken dan Mawar de Jongh Terganggu Banjir di Jakarta
Mawar Eva de Jongh dan Adipati Dolken [Suara.com/Yuliani]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Banjir besar kembali di Jakarta, Selasa (25/2/2020). Sejumlah masyarakat pun terganggu aktivitasnya akibat banjir yang  hampir merata di seluruh bagian Jakarta.

Salah seorang yang sangat terganggu dengan banjir kali ini adalah Adipati Dolken dan Mawar de Jongh. Keduanya terpaksa datang terlambat menghadiri sebuah acara di kawasan Senayan, Jakarta Pusat lantaran terjebak banjir di sejumlah titik yang ia lewati.

"Iya jadi macet, terus di jalan tol kayak ada banjir juga. Enggak tinggi sih tapi macet banget," kata Mawar De Jong bersama Adipati Dolken, saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (25/2/2020).

Baca Juga: Adipati Dolken Sudah Tak Sabar Ingin Segera Menikah

Sementara itu, Adipati Dolken yang tinggal di kawasan Bintaro mengaku menemui banyak titik banjir yang menyebabkan kemacetan parah. Karena itu, ia pun telat beberapa jam saat tiba di Senayan.

"Kalau gue, rumah gue di Bintaro jadi kayak dari Bintaro ke daerah Senayan sebenarnya enggak terlalu jauh ya. Cuma jalurnya itu enggak gerak," jelas Adipati Dolken.

Untuk tiba di Senayan, Adipati Dolken mengaku harus mencari jalur alternatif.

Adipati Dolken dan Mawar de Jongh di Kantor Suara.com, Senin (10/2) (Suara.com/Angga Budhiyanto)
Adipati Dolken dan Mawar de Jongh di Kantor Suara.com, Senin (10/2) (Suara.com/Angga Budhiyanto)

"Jadi memang banyak jalur yang enggak bisa kepake, jadi gue harus muter-muter nyari jalan kecil segala macem buat sampai ke sini," ujar Adipati Dolken.

Adipati mengatakan banjir yang terjadi di Jakarta kali ini benar-benar menyulitkan aktivitas sehari-harinya. Terlebih keduanya kini disibukkan dengan kegiatan promosi film terbarunya yang berjudul Teman Tapi Menikah 2.

Baca Juga: Kabar Dipacari Adipati Dolken, Canti Tachril : Menurut Kalian?

"Misalnya Mawar berangkat jam setengah sembilan gitu nyampe jam 11, itu sudah enggak msuk akal sebenernya kan. Gue juga sebenarnya perjalanan dari Bintaro ke daerah Senayan aja tuh kurang lebih cuma satu jam, paling lama. Tapi tadi sampai sini bisa dua jam," tutur Adipati Dolken.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI