Suara.com - Suami Fairuz A Rafiq, Sonny Septian ikut dihadirkan dalam sidang kasus "Ikan Asin" yang berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (27/1/2020). Dalam sidang, Sonny membeberkan tawaran damai dari para terdakwa: Galih Ginanjar, Pablo Benua dan Rey Utami.
"Ada oknum telepon istri saya mengiming-imingin uang ratusan juta atas nama beliau ini (Galih Ginanjar, Pablo Benua dan Rey Utami)," kata Sonny Septian dalam persidangan.
Namun Sonny Septian mengaku menolak mentah-mentah tawaran tersebut "Saya bilang nggak mau, ini masalah harga diri. Jujur apa yang kalian sudah lakukan," ucap Sonny Septian.
Baca Juga: VIDEO Detik-detik Fairuz A Rafiq Pingsan Usai Dicecar soal Organ Intim
Tak menyerah sampai di situ, Galih Ginanjar, Pablo Benua dan Rey Utami bahkan menyalahkan Barbie Kumalasari, yang merupakan istri Galih Ginanjar sebagai biang keladi yang menginginkan video tersebut diunggah di YouTube.
"Mereka telepon lagi, mereka akan jujur kalau dalang semua ini Kumalasari. 'Tangguhkan penahanan kami sekarang, sebelum masuk berkas ini ke pengadilan'," ungkap Sonny menirukan permintaan Trio Ikan Asin.
"Pak di mana kita ngobrol lagi seperti kemarin. Dia tidak mau menyebutkan nama, bilangnya dari pengacara Pablo," beber Sonny Septian.
Namun Sonny Septian tetap pada pendiriannya untuk menolak tawaran tersebut. "Berapapun uangnya, istri saya bilang enggak mau berdamai," kata adik Elma Theana itu mengungkap.
Baca Juga: Ngamuk Dicecar soal Organ Intim, Fairuz A Rafiq Ditegur Hakim