Suara.com - Keluarga akhirnya sepakat memakamkan aktor senior Johny Indo secara Islam. Kesepakatan itu tercapai setelah putri sulung Johny, Martini Luisa alias dokter Eva memberikan keputusan.
Sebelumnya, keluarga sempat bingung untuk pemakaman Johny Indo. Kemudian, dokter Eva yang tengah ditahan poliis karena kasus investasi bodong MeMiles tiba di rumah duka, Senin (27/1/2020). Dokter Eva menegaskan kalau ayahnya seorang muslim dan harus dimakamkan secara Islam.
Saat tiba di rumah duka, dokter Eva langsung menangis di depan makam ayahnya. Dokter Eva memang sangat dekat dengan sang ayah, dan selama dua tahun terakhir, ia sendiri yang merawat Johny Indo, yang tengah mengalami penyakit hernia dan vertigo.
Johny Indo kemudian dimakamkan di TPU Selapajang, Tangerang, Senin siang. Keluarga ikut mengantar, termasuk dokter Eva dan istri kedua Johny Indo, Dian Kurnila dan anaknya, Muhammad Billah.
Baca Juga: Terjerat Kasus MeMiles, Putri Johny Indo Terus Mimpikan Ayahnya
Pemakaman Johny Indo menjadi salah satu berita pilhan dari Entertainment Suara.com sepanjang Senin (27/1/2020). Tapi selain itu, kami juga telah menghimpun berita pilihan lainnya yang tak kalah menarik.
Apa saja beritanya, simak selengkapnya di bawah ini:
1. Deddy Corbuzier Minta Tolong Usai Diancam Petinggi Sunda Empire
Deddy Corbuzier buka bicara usai disuruh minggat dari bumi oleh Petinggi Sunda Empire, Rangga Sasana atau HRH Rangga. Hal itu disampaikan olehnya di Instagram pada Minggu (26/1/2020).
Baca Juga: Johny Indo Dikubur Secara Islam, Anak: Papi Tuh Kiai
2. Fairuz A Rafiq Akhirnya Pingsan Dicecar soal Organ Intim di Persidangan
Fairuz A Rafiq jatuh pingsan usai memberikan keterangan sebagai saksi dalam kasus "ikan asin" dengan terdakwa Galih Ginanjar, Pablo Benua, dan Rey Utami, Senin (27/1/2020).
Awalnya, Fairuz masih tampak normal ketika selesai bersaksi. Dia cuma menangis dan memeluk kakaknya, Fadia A Rafiq.
3. Usai Diperiska soal Tuduhan Simpanan Bos Garuda, Adik Kriss Hatta Nangis
Adik Kriss Hatta, Cyndyana Lorens menjalani pemeriksaan terkait kasus tuduhan jadi simpanan bos Garuda Indonesia, Ari Ashkara. Cyndy mengaku diperiksa 43 pertanyaan oleh penyidik.
Cyndyana Lorens mengaku diperiksa seputar profesinya sebagai pramugari di maskapai Garuda Indonesia. Pemeriksaan ini sendiri terkait dengan laporan Siwi Sidi, pramugari Indonesia yang dituduh jadi gundik Ari Askhara, terhadap akun Twitter @digeeembok. Cyndyana Lorens sendiri mengaku tak mengenal Siwi Sidi.
4. Hidup Melarat, Alasan Istri ke-2 Tak Urus Johny Indo di Akhir Hayatnya
Istri kedua Johny Indo, Dian Kurnila mengungkap alasan menyerahkan suaminya kepada keluarga istri pertama sang aktor. Dia bilang hidupnya melarat.