Suara.com - Ada yang berbeda di keluarga Onsu di pertayaan tahun baru China atau imlek kali ini. Sebab, untuk pertama kalinya presenter Ruben Onsu rayakan imlek bersama putranya angkatnya, Betrand Peto.
Diakui Ruben, Betrand amat antusias dengan perayaan imlek pertamanya. Sampai-sampai, Betrand iri karena adik-adiknya memiliki nama Chinese atau Tionghoa.
"Persiapan Imlek yang excited itu anak saya yang pertama, karena dia masih pengin tahu perayaan Imlek itu seperti apa, sampai akhirnya karena dia sudah makin tahu tentang kami semua," kata Ruben Onsu saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (21/1/2020).
Hingga akhirnya, Ruben Onsu memutuskan untuk memberi nama Tionghoa untuk Betrand. Namun, ia belum mau membocorkannya.
Baca Juga: Pengacara Ruben Onsu Akui Roy Kiyoshi Berpeluang Jadi Tersangka
"Anak saya yang Thalia punya nama Chinese, Thania juga punya nama Chinese, akhirnya saya juga memberikan nama Chinese untuk Betrand," jelasnya.
"Ada nanti, pokoknya dikasih tahu nama chinese Betrand," kata Ruben Onsu lagi.
Tak sembarangan, nama yang Ruben Onsu berikan berdasarkan perhitungan Tionghoa. Namun, nama itu tidak digunakan dalam sebutan sehari-hari.
"Namanya Betrand itu sesuai hitungan tanggal lahirnya, hari dan jamnya, jadi saya sudah tahu hari lahirnya, jamnya dan penjumlahannya seperti apa. Jadi itu kan nama hanya simbol untuk di Chinese aja, tidak digunakan untuk sehari-hari," kata Ruben Onsu.
Baca Juga: Roy Kiyoshi Sudah Diperiksa Polisi Terkait Isu Pesugihan Ruben Onsu