Suara.com - Ustaz Das'ad Latif mengakui kalau dirinya adalah pengagum Ahmad Dhani sebagai seorang musikus. Ada beberapa alasan yang membuat dai asal Makassar itu mengagumi suami Mulan Jameela tersebut.
Menurut Ustaz Das'ad Latif, Ahmad Dhani adalah musisi yang pandai membuat puisi. Puisi tersebut dituangkan Dhani pada lagu-lagu Dewa 19 dan membuat lagu-lagu Dewa 19 tetap lestari hingga kini.
"Beliau salah satu artis favorit saya. Kenapa, bukan favorit terhadap lainnya, tetapi lebih kepada konten isi dari syair-syairnya," kata Das'ad Latif, usai memberikan kajian di kediaman Ahmad Dhani di kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Jumat (17/1/2020) malam.
Menurut Ustaz Das'ad Latif, syair-syair lagu yang dibuat Ahmad Dhani menunjukkan kecerdasan. Tak heran bila lagu-lagu ciptaan Dhani kerap menjadi hits.
Baca Juga: Once Mekel Tersinggung Diminta Ahmad Dhani Les Vokal
"Syair itu menunjukkan kecerdasan. Ada orang buat syair tapi sekejap saja kita lupa. Kenapa, karena tidak ada nilai-nilai di dalamnya. Lagu-lagu Dewa sampai sekarang, masih SMA waktu itu, saya hapal beberapa bait. Kenapa, karena ada nilai-nilai di dalamnya," ujar Ustaz Das'ad Latif memuji.
Selain menyukai karya-karya Ahmad Dhani, Ustaz Das'ad Latif juga mengagumi sosok lelaki 47 tahun tersebut. Menurut Ustaz Das'ad, Dhani adalah sosok pejantan tangguh.
"Kedua saya favorit dengan Ahmad Dhani. Beliau punya komitmen dalam hidup. Kalau ada prinisp, nabrak apapun nggak akan mundur. Atau dalam bahasa agama, istikamah. Dan yang paling saya kagumi, laki-laki dia, pejantan tangguh," puji Ustaz Das'ad Latif.