Suara.com - Sempat terjadi perdebatan antara Sule bersama anak-anaknya dan Teddy sebagai suami Lina, soal pemindahan makam. Teddy sempat menolak ketika muncul rencana makam Lina dipindahkan ke makam keluarga Sule.
Teddy mengaku menolaknya karena Sule sudah tak punya hak atas Lina, karena hubungan mereka kini hanya sebatas mantan suami-istri.
"Iky (sapaan Rizky Febian, putra Sule dan Lina) izin sama saya bilang mau pindahkan makam ke Cimahi awalnya. Saya bilang kalau ke Cimahi saya nggak setuju. Karena kalau di situ kan keluarganya kang Sule. Dia kan bukan suaminya lagi," kata Teddy, ditemui di Polrestabes Bandung, Jawa Barat, Kamis (9/1/2020) malam.
Baca Juga: Teddy Akan Tuntut Balik Rizky Febian?
Setelah berdiskusi dengan Rizky Febian dan Putri Delina, Teddy akhirnya sepakat makam Lina Jubaedah dipindahkan ke Nagrok di Ujungberung. Teddy pun mengaku sudah memberi tandatangan tanda persetujuan pemindahan jenazah Lina di hadapan polisi.
"Lalu dimusyawarhkan lagi sama Iky, Putri, dan keluarganya. Akhirnya kami tandatangan hitam di atas putih. Kalau tempatnya netral saya setujui. Kalau itu yang terbaik saya ikut," ucap Teddy.
Seperti diketahui, jenazah Lina Jubaedah diautopsi Kamis (9/1/2020). Polisi melakukan autopsi karena Rizky Febian melapor dan curiga kalau kematian ibunya tidak wajar. Setelah diautopsi, jenazah Lina kemudian dipindahkan ke pemakaman keluarga di kawasan Ujungberung, Bandung.