Suara.com - Rizky Febian akhirnya blak-blakan soal laporannya ke Polrestabes Bandung pada 6 Januari kemarin. Iky, begitu ia disapa, membuat laporan karena curiga dengan kondisi jenazah ibunya yang mengalami lebam.
Selain itu, Rizky Febian juga menemui banyak kejanggalan terkait kasus meninggal sang ibu. Salah satunya, Iky dan keluarga tak tahu mengenai penyakit yang diderita sang ibu sebelum meninggal.
"Pihak keluarga hanya ingin mengetahui, penyakit apa sebenarnya. Karena bisa dibilang kronoliginya tidak jelas, tidak ada surat kematian. Sehingga hak kami sebagai anak, ingin mengetahui riwayat kematiannya seperti apa," kata Rizky Febian, ditemui bersama Sule di kediamannya di kawasan Bekasi, Jawa Barat, Rabu (8/1/2020).
Namun, Rizky Febian mengaku dalam laporannya ia tak mau menuduh atau suuzon kepada siapapun. Iky hanya ingin mengetahui kejelasan dari meninggalnya sang ibu.
Baca Juga: Rizky Febian Ungkap Cerita Teddy Larang Dirinya Melihat Jenazah Ibu
"Itinya, menghindari suuzon. Kalau ada hasilnya seperti apa, sudah ada hasilnnya, sudah itu aja. Iky lebih fokus bagaimana dikasih kelancaran almarhumah mama dan pemindahan makam almarhumah mamah," kata Rizky Febian.