Suara.com - Aurel Hermansyah mengaku sempat tidak suka dengan ibu sambungnya, Ashanty saat pertama kali bertemu. Pertemuan tersebut terjadi di sebuah ruko di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan tempat dahulu Anang Hermansyah tinggal pasca bercerai dengan Krisdayanti.
Hal tersebut diceritakan oleh Aurel dan Ashanty melalui YouTube, The Hermansyah A6.
"Dulu pertama kali Pipi (Anang Hermansyah) ajak bunda ke Ruko. Pipi saat itu mau launching Tanpa Bintang, aku kayak 'Ini siapa sih'. Terus untuk ke-2 kali Bunda datang ke ruko tapi bukan hanya bunda aja, banyak yang datang. Tapi Bunda sama Pipi ngobrol. Aku sama Azriel 'Itu siapa sih' kata Azriel 'Temennya Pipi kali," kata Aurel.
Baca Juga: Anang Hermansyah Tolak Dicium Ashanty, Warganet Gemas
Sejak saat itu Ashanty semakin sering bertemu dengan Aurel dan Azriel. Bahkan dipertemuan berikutnya mereka sempat jalan-jalan ke sebuah mal di kawasan Senayan, Jakarta Pusat.
"Kita pergi ke mal karaokean. Dulu ingat banget jalan Sama Millen, Oban," tutur Aurel.
"Millen masih laki," sambung Ashanty.
Sayang saat itu Azriel tidak ikut,"Ziel nggak ikut. Tapi akhirnya Bunda pergi berdua dengan Ziel," tutur Aurel.
Ashanty pun mengaku punya kenangan yang menarik dengan lelaki 19 tahun itu. Bahkan dahulu lelaki bernama lengkap Azriel Akbar Hermansyah itu tidak suka bila ada perempuan yang dekat dengan Anang Hermanysah.
Baca Juga: Lupakan Penyakit, Ashanty Pilih Berlibur ke Luar Negeri
"Ziel itu sama setiap perempuan yang dekat sama mas Anang jutek. Jutek banget, Pas sama aku, dia nggak pernah jutek. Tiba-tiba dia datang dengan suaranya yang kecil kayak tikus 'tante mau coklat nggak. Kelas 5 SD gendut," jelas Ashanty.
Aurel pun membenarkan apa yang dikatakan Ashanty. Bahkan setelah itu Ashanty dan Azriel main di salah satu tempat permaianan bersama. Sang kakak mengaku saat kecil adiknya adalah salah satu orang yang menyebalkan.
"Azriel itu waktu kecil sumpah. Nyebelin banget," tutur Aurel.
"Itu yang membuat mas Anang 'Kok bisa. Biasanya kalau ada perempuan dekat sama mas Anang pasti jutek," tutur Ashanty.