Terhitung ada 21 jembatan, terowongan, hingga stasiun kereta aksesnya ditutup sampai pukul 05.00 WIB. Seluruh polisi dikerahkan di sana. Faktanya, Andre Davis berhasil mengepung sang penjahat di pulau tersebut.
Dari situlah, kisah film 21 Bridges sesungguhnya dimulai. Sang sutradara, Brian Kirk mencoba menghadirkan berbagai plot twist seru yang bikin penonton tidak bisa menebak akhir cerita.
Andre Davis ternyata tidak cuma mengungkap kasus pencurian kokain dan pembunuhan para polisi tapi menemukan fakta lain yang cukup mencengangkan.
Chadwick Boseman tampil begitu all out saat menjadi Andre Davis. Dia mampu memainkan senjata dengan baik. Maklum sepanjang film bergulir, pertarungan lelaki yang populer lewat film Black Panther ini hampir tidak mengandalkan fisik.
Baca Juga: Ini Alasan Black Panther Bersiap Cetak Sejarah di Oscar 2019
Ditambah, aura intimidasi Chadwick Boseman sebagai detektif pun begitu terpancarkan. Secara keseluruhan, perannya sebagai anggota kepolisian, begitu cocok dimainkan olehnya.
Berbeda dengan Sienna Miller. Ada beberapa adegan yang membuat dirinya terlihat cukup kaku saat mengacungkan senjata. Tapi itu bukan masalah berarti. Aktingnya di sini juga patut diapresiasi.
Yang pasti film 21 Bridges menjadi tontonan yang tepat bagi kalian pecinta genre aksi. Selain menawarkan banyaknya scene tembakan, ada juga pesan moral yang dihadirkan dalam film tersebut.
Film produksi MWM Studios, H. Brothers, Gozie AGBO ini pun kini sudah bisa disaksikan di seluruh bioskop Indonesia akhir November 2019.
Baca Juga: Baju Koko Black Panther Bakal Jadi Tren Lebaran 2018