Kecewa Pretty Boys Tidak Lolos FFI, Desta Mau Bikin Festival Film Tandingan

Ismail Suara.Com
Senin, 28 Oktober 2019 | 14:59 WIB
Kecewa Pretty Boys Tidak Lolos FFI, Desta Mau Bikin Festival Film Tandingan
Desta saat menjajal motor yang identik dengan yang digunakan Marc Marquez di MotoGP 2018 (Instagram/welovehonda_id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Desta sepertinya kecewa dengan pihak Festival Film Indonesia karena film Pretty Boys tidak lolos seleksi untuk mengikuti ajang FFI 2019.

Hal tersebut diungkap melalui akun twitter merespon jawaban Tompi yang menjawab pertanyaan warganet mengapa film Pretty Boys tidak masuk FFI 2019.

"Kan film kita emang ga bagus. Film kita kan film ngehek. Mana masuk ffi film ngehek tom?," tulis Desta di akun twitter pribadinya.

Baca Juga: Film Pretty Boys Tembus 500 Ribu Penonton, Begini Tanggapan Desta

Saking kecewanya, Desta bahkan mengajak Tompi untuk membuat ajang penghargaan serupa.

"Lagian ga kepilih belum tentu krn karya nya ga bagus.. siapa tau yg milih ga ngerti ;p Lagian emang kita butuh ffi? Kita buat ffi sendiri aja tom! :D #sutradaraSombong #produserCongkak," sambung Desta.

Desta
Desta

Tompi pun langsung merespon cuitan lelaki bernama lengkap Deddy Mahendra Desta. Bahkan dia menganggap Desta sombong.

"Sombong kamu. FFI itu isinya org pintar u know," balas Tompi.

Sebelumnya Festival Film Indonesia (FFI) 2019 merilis short list atau daftar ringkas berisi film panjang bioskop yang lolos seleksi. Short list FFI 2019 memuat 38 judul film setelah tim kurator yang terdiri 7 orang melakukan seleksi.

Baca Juga: Pretty Boys Tembus 500 Ribu Penonton, Desta : Biasa Aja, Hahaha

beberapa film laris seperti 27 Steps of May, Bumi Manusia, Gundala, Twivortiare, Bebas, Ave Maryam, dan Keluarga Cemara lolos. Ada juga beberapa film bergenre horor yang lolos Pocong The Origin, Danur 3: Sunyaruri, dan Kuntilanak 2.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI