Marcella Simon Marah Dituduh Mualaf tapi Permainkan Agama

Ferry Noviandi Suara.Com
Selasa, 22 Oktober 2019 | 15:50 WIB
Marcella Simon Marah Dituduh Mualaf tapi Permainkan Agama
Marcella Simon [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bintang sinetron Marcella Simon belakangan diketahui telah memilih menjadi mualaf. Hal itu diketahui dari unggahan Cut Meyriska di Instagram.

Dalam unggahan Cut Meyriska terlihat Marcella Simon tengah dibimbing dalam mengucapakan dua kalimah syahadat.

Seorang warganet menkritik gaya berpakain Marcella Simon. [Instagram]
Seorang warganet menkritik gaya berpakain Marcella Simon. [Instagram]

Menjadi mualaf, Marcella Simon pun mendapat banyak pujian dari warganet. Namun di samping itu, rupanya ada beberapa orang yang tak menyukai perempuan 30 tahun itu.

Bukan karena Marcella Simon memilih menjadi mualaf, namun ada sebagian warganet yang menyoroti gaya berpakaian bintang sinetron Orang Ketiga itu.

Baca Juga: Cerita Tentang Roger saat Jumpa Pers, Cut Meyriska Menangis

"@Marcella Simon, anda itu baru saja masuk Islam tapi tidak mau menutup aurat. Sudah belajar sholat atau belum? Kalau anda masuk Islam cuma untuk terkenal lebih baik tidak usah,'' ujar @batikbusana.

"Gue tidak menyakiti tapi mengingatkan buat di mualaf Marcella. Jangan mempermainkan agama yang barunya. kalau mau pindah agama itu harus yang serius," ujar @batikbusana.

Mengetahui hal ini, Marcella Simon tak tinggal diam. Menurutnya, apa yang ditudingkan kepadanya sudah sangat keterlaluan.

"Assalamualaikum @batikbusana akun siapapun ini. Sebenarnya saya penginnya diam aja baca komentar-komentar kayak gini. Karena orang yang memperlihatkan Islam yang baik ke saya, itu selalu diam saat menghadapi masalah. Dia pasti milih untuk perbanyak salat dan zikir, kecuali sudah sangat keterlaluan," tulis Marcella Simon.

Marcella Simon cantik berhijab [Instagram]
Marcella Simon cantik berhijab [Instagram]

"Nah menurut saya, Anda sedikit mengerikan. Makanya tadi saya baca doa nabi Musa. Langsung di pikiran saya, disuruhnya bilang terima kasih sama Anda. Terima kasih sudah membuat saya pengin belajar sesuatu lebih lagi. Saya tibat-tiba pengin belajar doa nabi Daud. Ada nggak, doa nabi Daud? Kalau ada, dan Anda berkenan, tolong @batikbusana ajarin saya biar saya nggak sedih baca comment begini," lanjut Marcella Simon.

Baca Juga: Cut Meyriska Program Hamil Buah Zuriat, Benarkah Bisa Tingkatkan Kesuburan?

Di akhir unggahannya, Marcella Simon menegaskan bahwa dirinya merasa ngeri membaca komentar tersebut. Ia juga kini menunggu itikad baik dari pemilik akun tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI