Suara.com - Iis Dahlia mengaku lega karena uangnya sebesar US$15 ribu yang dicuri telah diganti rugi dari pihak hotel di London. Iis pun tak lupa berterimakasih kepada Keduatan Besar Republik Indonesia (KBRI) yang telah membantunya.
Musibah yang menimpanya di London, Inggris, tak sepenuhnya menjadi pengalaman buruk. Penyanyi 47 tahun ini pun mengatakan, hikmah dari kerjadian itu dia dapat berkenalan langsung dengan Duta Besar (Dubes) Indonesia.
"Jadi kenal Pak Dubes. Bisa titipin anak saya di sana. Banyak teman-teman, kayak gitu," kata Iis Dahlia, ditemui di Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (3/10/2019).
Baca Juga: Uang Iis Dahlia Senilai Rp 200 Juta Akhirnya Diganti Pihak Hotel
Istri Satrio Dewandono ini mengatakan, dia selalu membawa uang tunai ketika bepergian keluar negeri. Alasannya untuk berjaga-jaga ketika ada masalah dengan kartu debit.
"Ya iyalah. Namanya juga pergi keluar negeri ya. Nanti kalau seumpama kartunya ada masalah, nanti kalau ada barang yang pengin kita beli, ya butuhkan," jelasnya.
Meski demikian, tak dapat dipungkiri kejadian itu membuatnya trauma tentang keamanan barang berharga saat berada di luar negeri. Iis Dahlia mengaku kapok membawa uang tunai.
"Trauma pasti, sekarang ini gue mungkin nggak akan bawa duit banyak-banyak pergi. Terus nggak akan taruh barang berharga di safety box hotel," kata Iis Dahlia.
Seperti diketahui, Iis Dahlia ke London dalam rangka mengantar putrinya, Salshadilla Juwita. Salsha ke London dalam rangka sekolah di bidang kuliner selama tiga bulan.
Baca Juga: Kehilangan Ratusan Juta Rupiah, Iis Dahlia Pastikan Bakal Balik ke London