Suara.com - Ali Akbar Hadipranoto alias Abee terpilih sebagai pemenang dalam kompetisi bernyanyi Supernova Starmaker Indonesia. Sebagai ganjarannya, Abee diberi lagu dan rekaman lagu "Three in One".
Kesempatan ini tentu saja sangat membanggakan bagi Abee. Abee yang dulu hanya penyanyi kamar mandi, kini masuk dapur rekaman dan menjadi penyanyi sungguhan.
"Jadi penyanyi dan rekaman lagu masih membut saya nggak percaya sampai sekarang. Senang dan bangga banget," ujar Abee, ditemui di Jakarta, baru-baru ini.
Hebatnya lagi, sebelum rekaman Abee dapat kesempatan dibimbing oleh penyanui ternama Anji. Abee pun mengaku mendapat ilmu begitu berharga dari mantan vokalis band Drive tersebut.
Baca Juga: Super K-Pop Festival 2019 Disambut Antusias Penonton
"Dari bang Anji, banyak tips dan trik yang diberikannya untuk menjadi penyanyi profesional. Salah satunya, kita harus mampu menyakini diri bahwa profesi ini sebagai jalan hidup untuk mencari nafkah. Dan terpenting bahwa setiap lagu yang dibawakannya harus bisa dirasakan seolah olah menjadi lagu milik kita sendiri. Sehingga kita dapat bernyanyi dengan maksimal, itulah yang aku dapat dari bang Anji," ujar Abee.
Dengan single "Three in One" ini, Abee berharap bisa meraih sukses di dunia musik Ia pun ingin seperti dua idolanya: Beyonce dan Krisdayanti.
"Saya ingin mulitalenta seperti Beyonce. All about perfect. Sedangkan lewat Krisdayanti, saya ingin semua yang ditapakinnya melalui proses. Saya percaya usaha tidak menghianati hasil," tutur Abee.
Supernova Starmaker Indonesia merupakan ajang pencarian bakat menyanyi melalui aplikasi Starmaker yang bisa di download melalui Appstore.
Aplikasi Starmaker yang memiliki 270.000 an user ini, dalam ajang pertama Supernova Starmaker Indonesia diikuti oleh 20.000 an peserta, dan Abee berhasil menjadi penyanyi pertama dalam ajang Supernova Starmaker Indonesia Pertama, yang berlangsung selama satu bulan penuh tersebut.
Baca Juga: Rieka Roslan Merasa Tak Dianggap sebagai Pencipta Lagu