D'Masiv Rilis Album Abbey Road pada Maret 2020

Kamis, 26 September 2019 | 19:15 WIB
D'Masiv Rilis Album Abbey Road pada Maret 2020
Grup band D'Masiv di Stasiun Jakarta Kota, Senin (2/9). [Suara com/Arya Manggala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Band D'Masiv telah melakukan rekaman album di Abbey Road Studio 11 September kemarin. Sebanyak 20 lagu hits D'Masiv sepanjang karier direkam ulang di sana.

"Rekaman 20 lagu, dimasukkan semua di album itu, Greatest Hits," kata Rian D'Masiv, saat berkunjung ke redaksi Suara.com di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (26/9/2019).

Nantinya, mulai dari lagu "Cinta Ini Membunuhku", "Diantara Kalian", hingga hits lainnya dimuat dalam album yang belum mereka tentukan namanya itu. Sebab, jika menuliskan keterangan Abbey Road, mereka harus menambah biaya yang tak murah.

Baca Juga: Seluruh Lagu di Album Love D'Masiv Dibuatkan Video Klip

"Ternyata buat nulis Abbey Road di album itu nambah biaya lagi, kena charge lagi, jadi nggak usah lah," ujar Rian D'Masiv.

Nantinya, album rekaman D'Masiv di Abbey Road itu akan dirilis bertepatan dengan ulang tahun band 3 Maret mendatang. Hal itu dirasa tepat untuk menjadi kado Massivers dan D'Masiv sendiri.

Band D'Masiv [Instagram]
Band D'Masiv [Instagram]

"Awal tahun rilis. Pas kami 17 tahun. Karena kami 17 tahun bulan Maret nanti itu bisa jadi hadiah buat Massivers, hadiah buat kami juga sih. Mungkin bisa jadi box set, bisa jadi collactable item juga nanti," tutur Rian D'Masiv.

Sebelumnya, band yang digawangi Rian (vokal), Dwiki (gitar), Damar (gitar), Rai (bass), dan Wahyu (drum) itu menyebut biaya rekaman yang dikeluarkan total mencapai Rp 1 miliar.

Baca Juga: Rian dan Rai Bertengkar, D'Masiv Tolak Undangan Talk Show Gosip

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI