Kucumbu Tubuh Indahku Siap Bersaing Masuk Nominasi Oscar 2020

IsmailYuliani Suara.Com
Selasa, 17 September 2019 | 18:00 WIB
Kucumbu Tubuh Indahku Siap Bersaing Masuk Nominasi Oscar 2020
Bidik layar petikan trailer film Kucumbu Tubuh Indahku [YouTube/Fourcolours Films]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Film 'Kucumbu Tubuh Indahku' garapan Garin Nugroho resmi mewakili Indonesia di ajang  Academy Awards atau Oscar 2020.

Film tersebut  mewakili Indonesia di kategori International Feature Film atau dulu lebih dikenal sebagai Best Foreign Language Film.

"Setelah dilakukan penilaian dengan seksama, berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan, Indonesian Academy Awards Selection Comitee 2019 menetapkan, film berjudul Kucumbu Tubuh Indahku sebagai film pilihan dan berhak mewakili Indonesia dalam Academy Awards ke-92 untuk kategori International Feature Film," kata Sheila Timothy, selaku Sekretaris Komite Film Indonesia dalam konferensi pers di XXI Lounge Plaza Senayan, Jakarta, Selasa (17/9/2019).

Baca Juga: Kucumbu Tubuh Indahku Tetap Main meski Dikepung FPI, Triawan Munaf Salut

Panitia Pemilihan Film Oscar Indonesia [Suara.com/Yuliani]
Panitia Pemilihan Film Oscar Indonesia [Suara.com/Yuliani]

Christine Hakim, selaku Ketua Komite Seleksi menyatakan film itu tersebut  dipilih karena memiliki paket lengkap. 

"Kami sepakat memilih film Kucumbu Tubuh Indahku, karena kami melihat bahwa dari film itu sebagai sebuah karya film lengkap. Film itu bukan hanya bahasa oral dan gambar saja, tapi ada bahasa batin dan rasa," jelas bintang film Pasir Berbisik itu.

Lebih lanjut, perempuan 62 itu mencontohkan adegan percintaan dalam film Kucumbu Tubuh Indahku digambarkan tidak seperti biasa sebagaimana orang bercinta yang vulgar. Namun, hal itu digambarkan melalui gerak tari lengger.

"Tapi justru dengan idiom-idiom dalam budaya kita itu ada penari Lengger. Sekaligus ini perkenalkan kayaknya budaya kita. Jadi ini yang kita lihat lengkap di samping pesannya yang kuat bicara tentang kemunafikan," papar Christine Hakim.

Poster film Kucumbu Tubuh Indahku. [Instagram Garin Nugroho]
Poster film Kucumbu Tubuh Indahku. [Instagram Garin Nugroho]

Oscar 2020 sendiri akan digelar di Dolby Theatre Hollywood Los Angeles, 9 Februari 2020. Dengan keputusan ini, 'Kucumbu Tubuh Indahku' akan bersaing dengan 'Parasite' dari Korea Selatan dan 'Weathering with You' dari Jepang untuk menjadi nominasi kategori tersebut.

Baca Juga: Massa Beratribut FPI Geruduk Acara Nobar Film Kucumbu Tubuh Indahku

Film ini termasuk satu dari 9 film unggulan yang diseleksi oleh komite bentukan Persatuan Produser Film Indonesia yang dikepalai Firman Bintang. Kucumbu Tubuh Indahku berhasil menggeser film unggulan lainnya, beberapa diantaranya adalah Ave Maryam dan 27 Steps of May.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI