Suara.com - Dorce Gamalama tidak menapik tubuhnya terlihat kurus. Bahkan dia mengaku berat badannya sudah turun hingga 8 kilogram.
Artis kelahiran Sumatra Barat 56 tahun silam itu mengaku senang bila ada orang bilang badannya kurus. Namun dia bersyukur karena tubuhnya saat ini lebih mudah digerakkan.
"Banyak yang bilang saya kurusan, tapi justru saya lebih enteng. Dulu saya 62 kg sekarang 54 kg. Alhamdulillah lebih ringan jalan, nggak engap," kata Dorce saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (13/9/2019).
Baca Juga: Takut Dihisab, Dorce Gamalama Akan Bagikan 600 Baju Bekas Show
Dorce Gamalama mengaku badannya kurus bukan karena menjalankan diet secara ketat. Namun yang membuat berat badannya turun karena penyakit.
"Nggak (perawatan). Alhamdulillah kan saya juga ada sakit yang semua orang juga dapat penyakit itu. Cuma kan bagaimana kita bisa mengontrol makanan supaya lebih sehat," jelas perempuan yang telah menyiapkan kain kafan untuk digunakan saat meninggal nanti.
Sakit diabetes dan batu ginjal membuat Dorce Gamalama harus memperhatikan pola makannya.
"Saya termasuk orang yang rakus makanan apa diambrek, sekarang pilih-pilih, usia saya sekarang juga udah 56 jadi harus lebih dikontrol," jelas Dorce.
Saat ini artis serba bisa itu harus menghidari makanan yang mengandung santan.
Baca Juga: Ani Yudhoyono Sempat Titip Pesan untuk Dorce Gamalama, Ini Isinya
"Paling (pantang) makanan bersantan dan lemak. Kalau pete, jengkol nggak bisa saya, dari nenek moyang ya. Sekarang saya misal makan gulai apa gitu, terus dua minggu lagi jangan," ungkap Dorc Gamalama.