Suara.com - Aktor senior Jaja Miharja turut menghadiri proses pemakaman mantan Presiden Ketiga RI BJ Habibie di Taman Makam Pahlawan (TMP), Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (12 /9/2019) siang. Jaja mengatakan Indonesia telah kehilangan putra terbaik bangsa.
"Indonesia kehilangan tokoh besar. Nggak ada lagi," kata Jaja Miharja seusai pemakaman.
Menurut Jaja Miharja, tak ada lagi yang dapat menyaingi kepintaran BH Habibie. Suami dari Hasri Ainun Besari itu memang dikenal sebagai sosok yang berprestasi.
Baca Juga: Hanung Bramantyo Ungkap Alasan BJ Habibie Tak Ingin Jadi Presiden Lagi
"Nggak ada lagi yang bisa bikin kapal (pesawat) sudah," tutur Jaja Miharja.
BJ Habibie dikenal dengan kepintarannya dalam hal penerbangan. Habibie merupakan tokoh yang menemukan teori keretakan pesawat. Beberapa karya dari tangannya yakni Pesawat N-250, R-80, C-130 Hercules dan Dornier Do 31.
Seperti diketahui, Mantan Presiden Ketiga RI BJ Habibie meninggal dunia dalam usia 83 tahun di RSPAD Gatot Subroto akibat sakit gagal jantung, Rabu (11/9/2019) sekitar pukul 18.05 WIB.