Selain Suede, band internasional yang juga tampil di Soundrenaline 2019 adalah Primal Scream. Namun Steven and Coconut Treez juga tetap menjadi band reggae yang punya massa tersendiri.
Dan Glenn Fredly menjadi penutup yang sempurna di Soundrenaline kali ini. Tampil di penghujung acara, Glenn tampil mewah dengan band-nya. Penyanyi 43 tahun itu pun membawa isu perdamaian di Papua. Glenn bahkan sempat menangis di atas panggung ketika menyanyikan lagu Lembah Baliem, salah satu hits milik Slank.
Tapi Soundrenaline bukan cumua didominasi band-band rock dan pop. Beberapa genre juga disuguhkan di festival ini, dan memiliki peminat yang cukup tinggi.
Feel Koplo misalnya, meski banyak yang menyebut mereka norak, tapi justru semua orang tak malu untuk ikutan berjoget. Atau band-band metal seperti Seringai, Burger Kill, dan Deadsquad yang juga selalu powerfull dan dengan energi yang begitu dahsyat.
Baca Juga: Steven and Coconut Treez Goyang Soundrenaline 2019
Sementara Dipha Barus, Diskoria, Jason Ranti, Ardhitho Praomono, Pamungkas menambawah warna yang indah di Soundrenaline 2019.
Soundrenaline tak cuma musik. Di ajang ini juga menampilkan sejumlah instalasi seni berskala besar dari para finalis kompetisi Go Ahead Challenge.