Suara.com - Mama Dahlia, ibu kandung Kiki Farrel sampai saat ini masih terus berjuang melawan sakit kanker usus. Bahkan sang ibu sudah menjalani operasi sebanyak dua kali, pertama di tahun 2017 dan yang kedua di bulan Juli tahun ini. Saat ini perawatan yang dilakukan untuk sembuh dengan menjalani kemoterapi
“Jadi bulan Juli kemarin mama tuh operasi buat kedua, di rawat dua minggu, yang pertama 2017 itu (operasi), sekarang sih kemo,” kata Kiki Farrel saat dijumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan pada Kamis (5/9/2019).
Mama Dahlia sempat mengalami hal yang kurang enak setelah menjalani operasi yang kedua. Secara tiba-tiba kondisi Mama Dahlia menurun karena kekurangan darah. Beruntung masalah itu bisa teratasi meski stock darah datang sedikit telat.
Baca Juga: Kanker Usus Ibunda Kiki Farrel Kambuh, Apa Penyebab Umumnya?
“Sempat kekurang darah stock dari rumah sakit lagi sedikit. Golongan darah AB. Tapi alhamdulilah agak-agak telat tapi dapet juga, pokoknya sudah kelar kemarin yang pertama,” jelas Kiki Farrel.
Saat ini kondisi Mama Dahlia perlahan membaik. Bahkan aktifitas-aktifitas kecil perlahan sudah dilakukannya. Namun semua kegiatan masih dipantau Kiki Farrel.
“Mama udah biasa aja, udah selesai kemo segala macam, istirahat di rumah. Tapi kalau aktivitas di seputar rumah masih ok, tapi keluar rumah sih belum,” sambungnya.
Sebelumnya melalui sosial media pribadinya, Kiki Farrel mengungkap ibunya sedang menjalani perawatan karena terkena sakit kanker usus. Dalam postingannya tersebut dia menceritakan bagaimana sang ibu berjuang melawan kanker. Mama Dahlia melakukan operasi pertama kalinya di tahun 2017 selanjutnya perawatan dilakukan dengan cara melakukan kemoterapi 3 minggu sekali. Sayang setelah melakukan kemoterapi kanker usus mama Dahlia kembali kambuh. Hal tersebut membuat dia harus kembali menjalani operasi untuk kedua kalinya.
Baca Juga: Ibu Kanker Usus, Kiki Farrel Terpaksa Kurangi Pekerjaan