Red Velvet Semringah Gelar Fan Event Semalam

Rabu, 04 September 2019 | 09:15 WIB
Red Velvet Semringah Gelar Fan Event Semalam
Red Velvet [Sumarni/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Girlband asal Korea Selatan, Red Velvet yang digawangi Irene, Seulgi, Joy, Wendy dan Yeri mengungkap kebahagiannya bisa kembali bertandang ke Indonesia.

Kali ini, mereka tampil buat acara Fan Event yang digelar di Hotel Raffles, Jakarta Selatan, Selasa (3/9/2019) malam. Ajang ini pun berlangsung cukup intimate dengan hanya dihadiri ratusan penggemar.

Red Velvet [Sumarni/Suara.com]
Red Velvet [Sumarni/Suara.com]

"Terakhir kami ke sini fans Indonesia menyambut kami dengan luar biasa. Jadi itu masih terngiang di telinga kami. Kami senang sekali," ujar Irene dalam jumpa pers sebelum acara.

Wendy pun turut menimpali. Dia mengaku rindu mendengar teriakan fans Indonesia.

Baca Juga: Seksinya Menggoda, Joy Red Velvet Pamer Foto Pakai Bikini Merah

"Kami benar-benar rindu dengan reaksi fans, mereka benar-benar luar biasa. Nggak sabar malam ini (semalam) akan merasakan itu lagi bareng fans," ucap Wendy.

Ditambah, grup besutan SM Entertainment ini berjanji membawakan lagu terbarunya dalam acara tersebut. Mereka baru saja merilis lagu "Umpah Umpah".

"Lagu 'Umpah Umpah' ini belum pernah ditampilkan di sini dan akan ditampilkan di sini," terang Wendy.

Ajang Fan Event sendiri dimulai tepat pukul 20.28 WIB. Irene cs membuka pertunjukkan dengan menyanyikan Zimzalabim dengan begitu energik.

Red Velvet. (Instagram/@redvelvet.smtown)
Red Velvet. (Instagram/@redvelvet.smtown)

Setidaknya ada dua segmen dalm acara yang berlangsung sejam tersebut yakni ngobrol singkat dan fan sign untuk seratus penggemar beruntung. Barulah, acara ditutup dengan membawakan Umpah Umpah.

Baca Juga: Gara-Gara Baju, Red Velvet Dituding Menjiplak Karya Desainer

Seperti diketahui, Fan Event merupakan bagian dari rangkaian acara Super K-Pop Festival. Red Velvet juga nantinya akan manggung di ajang bergengsi itu selama dua hari berturut pada akhir September ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI