Suara.com - Diketahui Kareena Kapoor menikah dengan Saif Ali Khan yang keturunan keluarga kerajaan. Seperti dikutip dari bollywoodshaadis.com, ayah Saif Ali Khan, Mansoor Ali Khan Pataudi adalah mantan kapten India dan juga Nawab Pataudi dari tahun 1952 hingga 1971.
Pataudi adalah kota indah yang terletak di kaki bukit Aravali, Distrik Gurgaon, India. Ini adalah kota yang dulunya kerajaan kecil sebelum India merdeka.
Setelah Mansoor Ali Khan meninggal, suami Kareena Kapoor, Saif Ali Khan, yang dinobatkan menjadi Nawab Pataudi. Ia adalah pangeran ke-10 yang masih memiliki darah biru di India.
Sebagai seorang pangeran, pastinya Saif memiliki istana. Ialah Pataudi Palace, warisan kerajaan suami Kareena Kapoor yang terletak di kota Pataudi di distrik Gurgaon di Haryana.
Baca Juga: Suami Kareena Kapoor Meradang Putranya Dikuntit Pers Diam-Diam
Ini adalah 7 spot istimewa istana megah suami Kareena Kapoor yang bikin jiwa miskin menjerit.
1. Bernilai Rp 1,5 Triliun
Kareena Kapoor dan Saif Ali Khan sejatinya tinggal di Mumbai, tapi Pataudi Palace sering menjadi lokasi liburan mereka di musim dingin.
Dilansir architecturaldigest.in, rumah liburan Saif Ali Khan dan kerabat ini memiliki luas 10 hektar dan memiliki 150 kamar, termasuk tujuh ruang ganti, tujuh kamar tidur, tujuh ruang biliar, serta ruang tamu dan ruang makan yang mewah.
Tidak diragukan lagi properti ini bernilai INR 800 crores atau sekitar Rp 1,5 Triliun.
Baca Juga: 5 Gaya Tania Nadira Pakai Baju India, Cantiknya Saingi Kareena Kapoor
2. Warisan Keluarga Kerajaan