Suara.com - Kisah cinta Dinar Candy dan Zac Skytek tak berjalan mulus. Pasalnya hubungan asmara sepasang kekasih DJ ini terhalang oleh restu.
"Dinar itu kan sering di YouTube sama bule, nggak setuju kalau sama bule," ujar Acep Ginayah Sobiri, ayah Dinar Candy.
Belum juga mendapatkan restu, Zac Skytek malah ketahuan selingkuh.
Baca Juga: Dituduh Tipu Dinar Candy, Andika Kangen Band Beri Penjelasan
Hal ini diketahui dari pernyataan salah satu netizen di kolom komentar.
Pemilik akun tersebut mengatakan bahwa dirinya melihat Zac Skytek tengah bersama sang mantan.
''Hi @zacskytek_ I saw you yesterday afternoon on the road to Dewi Sri with the girl on scooter, I think your ex gf (emoji senyum),'' tulis akun @igstdessy85.
Mengetahui hal ini, emosi Dinar Candy langsung tersulut.
Blak-blakan, Dinar Candy mengatakan bahwa pacarnya merupakan sosok cowok yang tidak baik.
Baca Juga: Kabur Dari Rumah, Dinar Candy Kena Santet, Perutnya Membesar
Sakit hati, Dinar Candy juga menyebut mantan kekasih Zack itu burik.
''Dasar cowok gatel jadi gini kelakuan pas jauh dari gue jalan ama mantan lo yang burik itu,'' tulis Dinar Candy.
Dinar juga menghimbau kepada Zac untuk tidak mengharapkan restu lagi atas hubungannya.
''Jangan harap ya dapet restu dari orang tua gueeee,'' tutup Dinar Candy.