Suara.com - Pemilu 2019 dengan segala warna-warninya telah menguras energi rakyat Indonesia begitu luar biasa. Dari situ, sebagian besar warga Indonesia merasa gelisah untuk menyampaikan semangat perdamaian dan kesatuan.
Dari kegelisahan itu Ikatan Alumni ITB yang digagas Toni Sianipar kemudian membentuk kelompok bernama Ganeswara. Mereka sepakat untuk memilih bersuara melalui musik.
"Beberapa bulan lalu beberapa alumni ITB berbicang tentang keinginan memberi bagi negeri. Spontan timbul ide kecil yang harus meningkat menjadi serius untuk menyumbangkan pemikiran melalui lagu. Ide ini kemudian dilempar ke beberapa komunitas di lingkungan alumni ITB, dan tanggapannya luar biasa," kata Toni Sianipar, seperti dalam rilis yang diterima Suara.com.
Toni dan kawan-kawan kemudian membentuk kelompok bernama Ganeswara dan merilis sebuah lagu berjudul "Hari Baru" yang diciptakan oleh Toni sendiri, lengkap dengan video klipnya.
Baca Juga: Vina Panduwinata Ternyata 'Istri Pertama' Addie MS
"Lagu 'Hari Baru' adalah ajakan bagi Indonesia untuk meninggalkan silang sengketa. Mengucapkan kata cinta, memadahkannya, menyambut warna-warni fajar baru, harapan bagi negeri," ujar Toni Sianipar.
"Hari Baru adalah juga ajakan bagi Indonesia untuk teguh bersatu dalam tekad menuju Indonesia yang jaya. Ajakan ini disampaikan lewat nada serta harmoni yang tersasa modern dan akrab di telinga," lanjut Toni Sianipar.
Lagu "Hari Baru" dibawakan oleh sejumlah penyanyi ternama seperti Candil, Ferina Widodo, Annisa Putri Haryanti, Paul Sidharta dan lain-lain.
"Pada dasarnya kita merasakan kegelisahan yang sama terhadap masa depan Indonesia. Pas dengar lagu ini tuh kayak ada tempat menyalurkan kegelisahan ini," kata Candil, soal alasan dirinya tak bisa menolak dalam proyek Ganeswara ini.
Pemutaran perdana video klip lagu "Hari Baru" dilakukan dalam acara Indonesia Summit pada 13-14 Agustus lalu di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta.
Baca Juga: Jebolan Ajang Pencarian Bakat, Trio Pria Rilis Lagu Kisah
Kelompok musik Ganeswara saat ini beranggotakan tak kurang dari 200 Alumni ITB pecinta musik, musisi amatir, dan profesional yang ingin ikut berperan dalam produksi lagu dan video "Hari Baru".