Suara.com - Menjadi orangtua membuat seseorang lebih peduli dan hati-hati terhadap banyak hal, termasuk mainan anak. Seperti yang baru saja disadari oleh Glenn Alinskie mengenai bahayanya mainan atau barang berbahan plastik.
Dari membaca banyak artikel di Google, suami Chelsea Olivia itu baru mengerti kalau mainan berbahan plastik sangat berbahaya bagi anak-anak. Karena kandungan di dalamnya memiliki risiko anak-anak akan terkena kanker, asma, dan penyakit berbahaya lainnya.
"Setelah tahu pastinya kaget, cuma ya apa boleh buat dari dulu kan nggak pernah tahu," ujar Glenn Alinskie, ditemui di Jakarta, baru-baru ini.
Sejak saat itu, Glenn Alinskie sangat berhati-hati dan menyortir mainan putrinya, Natusha Alinksie yang berbahan plastik. Selain mainan, playmat berbahan plastik yang biasanya jadi tempat berkumpul juga sudah dibuang jauh-jauh.
Baca Juga: Mimpi Glenn Alinskie Bawa Penyanyi Indonesia Jadi Bintang K-Pop
"Dan pvc playmat adalah tempat yang paling sering kami pakai buat family time. Jadi playmat itu setelah kita tahu ada alternatifnya langsung kami ganti ke bahan yang nggak berbahaya," jela Glenn Alinskie.
Untuk mendapatkan playmat yang aman, Glenn Alinskie pun kemudian mencari tahu di Google. Lelaki 30 tahun itu kemudian menemukan produk playmat dengan bahan yang tidak berbahaya yang mengandung TPU (thermoplastic polyurethane) di @Littlewiwa.id. Ia pun menemukan barang tersebut di Australia.
"Saya lihat sudah ada banyak banget di luar negeri, mungkin ada beberapa yang sudah bisa ditemui di Indonesia. Di Australia, Sekarang mereka sudah melarang PVC dan sekarang mereka pakai bahan TPU. Ini sama empuk juga dan sama sekali nggak ada bahan atau zat berbahaya. Jadi buat kalian yang mau atau punya anak yang lagi suka merangkak atau main di playmat, tolong research dulu, karena kita sebagai orangtua selalu pengen yang terbaik buat anak kita," tutur Glenn Alinskie.