GAC Vakum, Personel Pilih Bersolo Karier

Jum'at, 16 Agustus 2019 | 18:21 WIB
GAC Vakum, Personel Pilih Bersolo Karier
Kelompok vokal GAC yang diisi oleh Gamaliel (tengah), Cantika (kiri) dan Audrey saat jumpa pers peluncuran lagu Galih dan Ratna di Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (25/1/2017). [
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beredar kabar grup musik Gamaliel, Audrey dan Cantika (GAC) akan bubar. Isu itu pertama kali beredar setelah salah satu personel GAC yakni Cantika memposting foto di akun Instagramnya dengan caption membuat heboh.

Cantika menulis bila perform mereka di Ancol pada 31 Agustus mendatang akan menjadi penampilan terakhir sebelum beristirahat.

Gamaliel, Audrey dan Cantika. [Suara.com/Nanda Hadiyanti]
Gamaliel, Audrey dan Cantika. [Suara.com/Nanda Hadiyanti]

Menjawab unggahan Cantika, manajer GAC pun menyebut mereka memang berencana vakum.

"Iya (vakum)," ujar manajer GAC, Chandra Manitu, saat dihubungi Jumat (16/8/2019).

Baca Juga: GAC Terima 2 Penghargaan di AMI Awards 2018

Hiatus GAC dari dunia hiburan Tanah Air pun dimulai sejak akhir Agustus mendatang. Alasannya, para personel GAC akan bersolo karir.

"Sebenarnya mereka mau ngeluarin solo masing-masing, jadi kalau solonya keluar berbarengan sama GAC jadi nggak fokus," jelasnya.

Gamaliel, Audrey dan Cantika. [Suara.com/Nanda Hadiyanti]
Gamaliel, Audrey dan Cantika. [Suara.com/Nanda Hadiyanti]

Masih bernaung di bawah label yang sama, manajer belum bisa memastikan bubarnya GAC hanya sementara. Selama tiga sampai empat bulan ke depan akan dilihat perkembangannya.

"September nanti Audrey duluan rilis, next Cantika baru Gamal. Paling 3-4 bulan ke depan GAC belum ada kegiatan, selanjutnya nanti kita lihat (terus solo atau comeback)," jelas Chandra Manitu.

Baca Juga: Pernah Dipopulerkan Chrisye, GAC Bawakan Lagu "Galih dan Ratna"

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI