Suara.com - Komedian Nunung dan suami, Iyan Sambiran dipindahkan ke Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur, Rabu (14/8/2019) sore untuk menjalani rehabilitasi. Kabar itu pun dibenarkan oleh sang pengacara, Sandy Arifin.
"Iya (Nunung direhabilitasi), tadi sudah ada statement kan dari pihak kepolisian," ujar Sandy Arifin, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Rabu (14/8/2019).
Sandy Arifin juga mengungkap kondisi Nunung saat ini. Komedian Srimulat itu diakui telah siap menjalani proses rehabilitasi dan proses hukum yang berjalan.
Baca Juga: Nunung dan Suami Dibawa Keluar Polda, Polisi dan Pengacara Bungkam
"Kondisinya ya baik-baik saja, ini masih berproses ya. Kami menjalani proses saja," jelas Sandy.
Hasil assessment dari tersangka kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu, Nunung dan suami telah keluar pada 30 Juli silam. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Argo Yuwono menyampaikan inti dari hasil assessment, Nunung dan sang suami akan menjalani proses rehabilitasi secara medis dan juga rehabilitasi sosial.
Sebelumnya, Nunung dan suaminya, July Jan ditangkap anggota Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya pada Jumat (19/7/2019) lalu dan ditetapkan sebagai tersangka penyalahgunaan narkotika. Keduanya dijerat pasal 114 ayat 2 sub pasal 122 ayat 2 juncto 132 ayat 1 juncto pasal127 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman penjara di atas lima tahun.