Usia Penonton Bumi Manusia Dibatasi, Apa Kata Iqbaal Ramadhan?

Yazir FaroukIsmail Suara.Com
Selasa, 13 Agustus 2019 | 15:10 WIB
Usia Penonton Bumi Manusia Dibatasi, Apa Kata Iqbaal Ramadhan?
Iqbaal Ramadhan [Suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para penggemar Iqbaal Ramadhan yang masih di bawah umur 17 tahun harus gigit jari karena tidak bisa melihat akting idolanya di film Bumi Manusia.

Pasalnya, Lembaga Sensor Film (LSF) meloloskan film yang diadaptasi dari novel sastrawan besar Pramoedya Ananta Toer itu untuk usia 17 tahun ke atas.

Mengetahui hal tersebut, Iqbaal Ramadhan sebagai pemain utama menerima sekaligus menghormati keputusan LSF.

Baca Juga: Cinta Laura Nangis Usai Nonton Film Bumi Manusia

"Ini kan kebijakan yang sudah dilakukan sama sensor film di Indonesia. Dan sudah di-approve sama production house. Kalau ditanya pendapat pribadinya, gue pasti respect aja," kata Iqbaal Ramadhan usai menghadiri Celebriti Spesial Screening Film Bumi Manusia, di XXI Epicetrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (12/8/2019).

"Karena bukunya memang juga berat, ya. Semua yang nonton film ini bisa mendapatkan esensi sepenuhnya dalam bukunya. Kalau kami memaksakan demi jumlah penonton, demi kepuasan penonton lalu rating-nya diturunkan ke 13 tahun, gue takutnya gue malah mengecewakan Pram dan keluarganya," ujarnya lagi.

Iqbaal Ramadhan bahkan yakin Bumi Manusia tetap ada yang menontonnya karena memiliki pasar tersendiri.

"Gua percaya ini yang terbaik, pasar bisa dibentuk, gue rasa kenapa alasannya 17 tahun ke atas sudah jelas sih. Bukan karena kami mencoba untuk membatasi, kami memang berharap 13 ke atas, tapi kita juga tidak memaksa dan ikut aja," kata Iqbaal Ramadhan.

Baca Juga: Iqbal Ramadhan Siap Ungkap Alasan Film Bumi Manusia 17 Tahun ke Fans

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI