Agung Hercules Meninggal, Baim Wong Petik Pelajaran soal Manfaatkan Waktu

Fajarina Nurin Suara.Com
Jum'at, 02 Agustus 2019 | 09:10 WIB
Agung Hercules Meninggal, Baim Wong Petik Pelajaran soal Manfaatkan Waktu
Baim Wong dan Paula (Suara.com/Yuliani)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepergian Agung Hercules mengagetkan banyak pihak, tak terkecuali Baim Wong. Suami Paula Verhoeven itu tak menyangka pertemuannya dengan sang penyanyi kocak, beberapa waktu lalu, jadi yang terakhir.

"Innalilahiwainnailaihirojiun..Ga nyangka ini adalah pertemuan terakhir kami..Saya berfikiran positif mas Agung akan sembuh..Tetapi sepertinya Allah punya jalan yg lain..Selamat jalan Mas Agung," tulis Baim Wong di Instagram pribadinya, Kamis (1/8/2019).

Kepergian Agung Hercules bagi Baim Wong. [instagram/baimwong]
Kepergian Agung Hercules bagi Baim Wong. [instagram/baimwong]

Meninggalnya Agung Hercules pun seakan membuat Baim Wong tersadar akan sebuah pelajaran hidup. Tak lain, bahwa waktu merupakan hal yang harus dimanfaatkan sebaik mungkin.

Baim Wong pun menyampaikan nasihat pada para pengikutnya. Menurut lelaki 38 tahun itu, setiap orang harusnya memperbanyak ibadah selama punya waktu di dunia.

Baca Juga: Sesama Anak Motor, Alitt Susanto Beberkan Kepribadian Asli Agung Hercules

"#Mungkin ini adalah teguran untuk kita semua .. #Perbanyaklah amal ibadah.. Kapan dan dimanapun ..kalau memang sudah waktunya ..Tidak ada kesempatan bagi manusia untuk kembali ke dunia untuk beribadah," sambungnya lagi.

"#Jadi..kalau kita lagi malas untuk beribadah ..Ingat . JUTAAN ORANG DI BAWAH SANA INGIN KEMBALI KE DUNIA UNTUK BERIBADAH..tetapi waktu mereka sudah habis..Tidak ada kesempatan bagi mereka untuk kembali.. Buat kita yang masih disini.. Gunakan sisa waktu ini untuk beribadah sebanyak2nya..Karena Kematian bisa datang kapanpun," tutup Baim Wong.

Nostalgia aksi Agung Hercules di atas motor,
Nostalgia aksi Agung Hercules di atas motor,

Seperti diketahui, Agung Hercules mengembuskan napas terakhir pada Kamis, 1 Agustus 2019 karena penyakit kanker otak glioblastoma stadium 4 yang diidapnya. Jenazah Agung Hercules kini disemayamkan di rumah duka di Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: Segini Penghasilan Channel YouTube Milik Agung Hercules

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI