Suara.com - Kasihan betul nasib aktris yang juga seorang disjoki (DJ) Jenny Cortez. Nama panggungnya dicatut oleh DJ lain hingga dia mengalami kerugian Rp 12 miliar.
"Banyak acara yang cancel, karena menurut EO (Event Organizer), Jenny udah terikat kontrak oleh klub itu," kata kuasa hukum Jenny Cortez, Irfan Akhyari Sinaga, ditemui di kawasanTB. Simatupang, Jakarta Selatan, Kamis (1/8/2019).
Kerugian tersebut dihitung dari banyaknya penampilan Jenny Cortez palsu dikalikan dengan honornya. Jenny juga menghitung dari banyaknya EO yang membatalkan penampilannya.
Baca Juga: Ibunda Jenny Cortez Meninggal Dunia Karena Komplikasi Penyakit
"Beberapa event nolak, yang aku bingung kenapa batal, event-event besar tiba-tiba cancel aku, dan mereka bilang aku jadi residence (DJ tetap di sebuah klub malam). Aku bingung kan aku jadi nggak ada masukan," ujar Jenny Cortez.
"Hopeless juga kok ada yang menggunakan nama aku, akhirnya ngaruh ke kerjaan," ujarnya lagi.
Atas kejadian ini, Jenny Cortez diwakili kuasa hukumnya lebih dulu mengirim somasi kepada klub malam yang mempekerjakan Jenny Cortez palsu. Jika tak ada tanggapan dalam tiga hari, Jenny tak segan membawa masalah ini ke ranah hukum.
"Ya kami berharap pihak itu ada itikad baik akan menghubungi kami. Sebelum kami lanjut ke langkah hukum," kata Irfan.
Baca Juga: Posisi Sungsang, Bayi Jenny Cortez Terpaksa Lahir Caesar